Pemerintah Perluas Bansos Non Tunai ke 3,5 Juta Keluarga
- ANTARA FOTO/Risky Andrianto
VIVA – Pemerintah segera menyalurkan bantuan pangan non tunai (BPNT) kepada 3,5 juta keluarga pada Oktober mendatang. Penyaluran ini sudah memasuki tahap ketiga yang direncanakan terus berlanjut hingga mencapai target 10 juta penerima.
Hal itu dikatakan Menteri Sosial Idrus Marham usai menghadiri rapat koordinasi di Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan di Jakarta, Kamis 23 Agustus 2018.
"Sekarang ini ada 109 kabupaten dan kota dan 4,9 juta (keluarga penerima), dan kita akan perluas tambah 59 kabupaten kota dan 3,5 juta," kata Idrus.
Dia menjelaskan, alasan bantuan sosial berupa uang non tunai terus diperluas. Selain membantu masyarakat berpenghasilan rendah, pemerintah juga ingin bantuan terdistribusi secara tepat sasaran.
"Tetapi terpenting memotivasi mereka supaya memiliki mental mandiri, dan mau berjuang dan kemudian motivasi bekerja," ujar mantan Sekretaris Jenderal Partai Golkar itu.
Dengan menggunakan kartu dengan nominal uang Rp110 ribu, mereka yang menerima juga terdata dengan baik.
Pemerintah juga mendistribusikan barang kebutuhan dengan sistem elektronik kepada toko-toko kelontong yang berada dekat permukiman masyarakat.
"Itu nanti dibelanjakan di e-warung yang disiapkan, dan e-warung itu juga dikerjakan oleh masyarakat miskin di sekitar situ yang diproyeksikan akan semakin berdaya," kata Idrus. (ren)