Jokowi Kurban Sapi 1,4 Ton Usai Salat Idul Adha di Cibinong

Presiden Joko Widodo menyerahkan hewan kurban seekor sapi di Cibinong
Sumber :

VIVA –  Presiden Joko Widodo melangkah di tengah gemuruh takbir saat tiba di lapangan, Tegar Beriman, Kabupaten Bogor. Jokowi didampingi PJ Gubernur Jawa Barat, M Iriawan dan Bupati Bogor, Nurhayanti.

Panduan Penyembelihan Hewan Kurban yang Aman dari Covid-19

Tiba pukul 06.10 WIB, Presiden langsung menuju saf pertama. Presiden tampak khusus bertakbir. Shalat Idul Adha 1439 H dilaksanakan pukul 07.00 WIB. Usai bersalam-salaman, mantan Gubernur DKI ini  berjalan kaki menuju halaman Masjid Baitul Faizin untuk menyerahkan hewan kurban.

Hewan kurban berupa seekor sapi peranakan ongole seberat 1,4 ton diterima Ketua MUI kabupaten Bogor, KH Mukri Adji. Penyerahan sapi ditutup doa ijab kabul. Pantauan VIVA, ribuan masyarakat berbondong bondong mengikuti salat Ied.

Pedagang Hewan Kurban di Bekasi Akan Jalani Rapid Test

"Saya kan tinggal di Bogor kemarin melaksanakan Idul Fitri di Kota Bogor. Sekarang Idul Adha di Kabupaten Bogor. Saya melaksanakan di Bogor karena memang saya tinggal di Bogor," kata Jokowi kepada awak media usai ijab kabul, 22 Agustus 2018.

Jokowi berpesan perayaan Idul Adha 1439 H ini menjadi momentum untuk berbagi. Ia juga mengingatkan adanya musibah di Lombok.

Dokter Hewan Sebut Sapi Kurban Jenis Bali Wajib Tes PCR

"Seluruh masyarakat semuanya berbagi. Mau berbagi kepada sesama menghadapi musibah di NTB mengajak kita semuannya di hari raya Idul Adha ini untuk saudara- saudara semuanya. Mau membantu saudara-saudara kita yang kena musibah di lombok NTB," kata Presiden.

Usai menyerahkan sapi, Presiden menyempatkan diri untuk membagi-bagi cendera mata kain dari dalam kendaraannya.

Sapi kurban Presiden Jokowi di Solo.

Istimewanya Sapi Kurban Jokowi yang Disembelih Hari Ini di Solo

Sapi kurban yang dibeli Jokowi memiliki bobot 837 kilogram dan dirawat tidak seperti sapi-sapi kurban lainnya.

img_title
VIVA.co.id
21 Juli 2021