Mendikbud: Aksi Joni Patriotisme Zaman Now

Mendikbud ketemu bocah asal NTT, Joni
Sumber :
  • VIVA.co.id/Syaefullah

VIVA – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menerima Johannes Andekala, alias Joni, siswa asal Desa Silawan, Belu, Nusa Tenggara Timur. Muhadjir, termasuk pejabat negara yang mengapresiasi Joni atas aksi heroiknya yang memanjat tiang bendera.

Momen Viral Saat Upacara Hari Kemerdekaan 17 Agustus dari Tahun ke Tahun

"Secara simbolik itu kan bentuk patriotisme zaman now. Karena, ketika waktu bendera mau dikibarkan bermasalah, kemudian harus diambil alih," ujar Muhadjir di kantor Kemendikbud, Senayan Jakarta, Senin 20 Agustus 2018.

Muhadjir menjelaskan, secara simbolik aksi Joni punya makna hampir sama dengan ketika ada peristiwa 10 November. Menurut dia, dalam peristiwa sejarah tersebut ada anak muda yang inisiatif manjat bendera Merah Putih Biru, kemudian dia sobek bagian warna birunya.

Jokowi Optimis Upacara Bendera di IKN Bisa Terlaksana dengan Baik dan Sukses

Untuk Joni, ia salut, karena bocah SMP itu berusaha mengibarkan kembali bendera Merah Putih.

"Mirip itu dengan setting peristiwa yang berbeda. Kalau dulu dalam upaya merebut kemerdekaan, mempertahankan merah putih waktu itu. Kalau ini mengibarkan kembali merah putih jadi bendera lambang negara yang besar," ujarnya.

Jokowi Bakal Jadi Inspektur Upacara Hari Bhayangkara ke-78 di Monas

Dalam kesempatan pertemuan itu, Joni mendapatkan, satu buah laptop dan kaos bertuliskan sahabat dikbud. Selain itu, Joni juga dapat sepatu dari Mendikbud Muhadjir Effendy.

Baca: Panglima Prioritaskan Bocah Pemanjat Tiang Bendera Jadi Prajurit TNI

Joni merupakan bocah asal Belu, NTT, perbatasan Indonesia-Timor Leste. Aksi heroik Joni dilakukan saat upacara bendera peringatan HUT ke-73 Kemerdekaan RI di daerah Pos Lintas Batas Indonesia dengan Timor Leste di Provinsi Nusa Tenggara Timur, Jumat pagi, 17 Agustus 2018.

Video aksi bocah tersebut di-upload di channel Youtube Esra Alfred Soru. Tidak butuh waktu lama bocah tersebut terlihat mahir memanjat tiang tersebut hingga puncak.

Tim Paskibraka Nusantara Baru di IKN, Kalimantan Timur, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Sempat Tuai Polemik, Anggota Paskibraka Putri Tampil Kenakan Jilbab saat Upacara HUT ke-79 RI di IKN

Jika sebelumnya ramai isu soal adanya kebijakan bagi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) untuk mengenakan jilbab hingga menuai kontroversi hingga reaksi.

img_title
VIVA.co.id
17 Agustus 2024