Ditembak Kelompok Bersenjata OPM, Sopir Freeport Selamat

Seorang pekerja terluka akibat penembakan di Freeport
Sumber :
  • VIVA/Banjir Ambarita

VIVA – Kelompok bersenjata Papua melancarkan aksi serangan di area Freeport Tembagapura, Timuka Papua tepatnya di Mile 65, Jumat 17 Agustus sekitar pukul 06.20 WIT. Mereka menembaki bus karyawan yang mengakibatkan satu orang terluka.

Terpopuler: Persahabatan Dua 'Hiking Queen', Kuota Mudik Gratis hingga Penembak Bos Rental Menangis

Juru Bicara Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, kelompok kriminal bersenjata menembaki kendaraan Truk Iveco Flat Bed Mecanic dengan nomor lambung  02.1022 yang dikemudikan Jonatan. “Bus ditembaki saat melintas di lokasi kejadian,” ujarnya.

Mengenai kronologi kejadian, saat itu korban bernama Jonatan Sopaheluwakan membawa kendaraan Iveco Flat Bed Mekanik bersama dengan Jansen Goga Ranteborong bergerak dari Mile 66 dengan tujuan melakukan perbaikan kendaraan trailer yang mengalami kerusakan di sekitar area Mile 62 dan menghalangi akses jalan. Di mana sebelum menuju ke area Mile 62, para mekanik tersebut akan menjemput pengawal dari Satgas yang berada di Mile 64.

Muncul Nama Syifa Disebut Ibu Bhayangkari, Anak Bos Rental Mobil Minta Propam Polri Turun Tangan

“Saat kendaraan melintas di area Mile 65 tiba-tiba kendaraan tersebut ditembak oleh KKB sebanyak 15 kali tembakan dari arah kanan dan kiri jalan. Dalam kondisi tertembak tersebut, driver menghentikan kendaraan dan langsung mundur meninggalkan lokasi kejadian dan dalam keadaan mundur tersebut juga masih mendapatkan tembakan dari KKB,” terangnya.

Meski tertembak, korban yang saat itu masih dalam keadaan sadar membawa truk ke bengkel KPI Mile 66 yang selanjutnya pengawas di KPI Mile 66 dan anggota Polri Pam PT FI langsung membawa korban menuju Rumah Sakit Tembagapura guna mendapatkan perawatan medis.

Sertu Akbar Akui Beri Perintah Terdakwa Bambang Tembak Bos Rental Mobil

Dari kejadian tersebut Jonatan mengalami luka pada bagian lengan kanan, luka lecet pada bagian dada sebelah kanan dan pada pipi kanan akibat terkena serpihan kaca.

“Untuk aktivitas di area Mile 65 sudah berjalan seperti biasa dan saat ini anggota sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan di area Mile 65," kata Kombes Ahmad. (ren)

Polisi kemudian sudah mendatangi TKP, memantau korban di RS dan melakukan pengejaran terhadap pelaku. (ren)

PSBS Biak dapat dukungan Freeport Indonesia

PSBS Biak Disuntik Dana Rp8 Miliar dari Freeport Indonesia agar Lebih Berprestasi di Liga 1

PT Freeport Indonesia (PTFI) berkomitmen memberikan dukungan pada PSBS Biak agar bisa lebih berprestasi di Liga 1

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2025