Kondisi Satu-satunya Penumpang Selamat Pesawat Tabrak Gunung

Polisi evakuasi korban selamat pesawat tabrak gunung di Papua
Sumber :
  • VIVA / Banjir Ambarita

VIVA – Pesawat Dimonim Air menabrak Gunung Menuk saat terbang dari  Tanah Merah Bovendigul menuju Oksibil Pegunungan Bintang, Papua, Sabtu, 11 Agustus 2018.

Detik-detik Kantor BKPSDM Mappi Papua Dibakar Massa Gara-gara Tak Terima Hasil CPNS

Pesawat tersebut diketahui mengangkut sembilan orang penumpang dan awak itu akhirnya ditemukan, Minggu, 12 Agustus 2018. Delapan penumpang ditemukan dalam kondisi meninggal serta satu orang selamat. Korban yang selamat kemudian dievakusi menuju Jayapura.

Juru Bicara Polda Papua Komisaris Besar Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, petugas gabungan telah dilakukan evakuasi terhadap satu orang penumpang yang selamat.

Semua Provinsi di Papua jadi Perhatian Bawaslu Terkait Kerawanan di Pilkada Serentak

“Korban selamat dalam jatuhnya pesawat Dimonim Air PK-HVQ di Oksibil Pegunungan Bintang atas nama Jumaidil dan sudah dievakuasi pada hari Minggu. Sesampainya di Jayapura, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Papua guna penanganan medis lebih lanjut,” ujar Mustofa.

Sementara itu, identifikasi terhadap kedelapan korban meninggal dunia telah dilakukan oleh Tim Medis dan Unit Identifikasi Polres Pegunungan Bintang.

Satgas Habema Yonif Para Raider 503 Kostrad Rangkul Anak-anak di Medan Operasi Nduga Papua

“Setelah selesai dilakukan identifikasi, jenazah korban jatuhnya pesawat Demonim Air disimpan di kamar Jenasah RSUD Oksibil Kabupaten Pegunungan Bintang guna menunggu giat pertemuan dengan perwakilan Maskapai Demonim Air dengan pihak keluarga korban,” ucapnya.

Rencananya pada hari Senin, 13 Agustus 2018, jenazah pilot atas nama Lessie dan kopilot atas nama Wayan Sugiarta akan diterbangkan ke Jayapura dan selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Papua.

Sedangkan dua jenazah lainnya atas nama Hendrikus Kamiew dan Lidia Kamiew akan diterbangkan menuju Tanah Merah Boven Digoel. Sementara empat jenazah lainnya masih menunggu keputusan dari pihak keluarga korban.

Pada hari Senin juga direncanakan Manager Dimonim Air akan tiba di Oksibil guna melihat, serta menemui keluarga korban dan menjelaskan tentang mekanisme asuransi kepada keluarga korban. (ase)

Tukang ojek korban penembakan di Puncak Papua

KKB Berulah Jelang Pilkada Serentak, 2 Tukang Ojek di Puncak Papua Tewas Ditembak

Dua tukang ojek tewas dibunuh KKB di Kabupaten Puncak, Papua Tengah, jelang Pilkada serentak

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024