Rocky Gerung: Konflik Laut China Selatan, RI Hanya Tahan 14 Jam

Pemerhati politik Rocky Gerung dalam forum diskusi bertajuk Gerakan Rasional Indonesia di kota Padang, Sumatra Barat, pada Senin, 9 Juli 2018.
Sumber :
  • VIVA/Andri Mardiansyah

VIVA – Pengamat sosial politik, Rocky Gerung menyebutkan dalam sebuah riset termukhtahir, Indonesia diprediksi hanya mampu bertahan tak lebih dari sehari jika terjadi konflik di Laut China Selatan (LCS) antara Amerika Serikat dengan China.

MK Hapus Presidential Threshold, Rocky Gerung: Selamat Datang Era Baru, Salam Akal Sehat

Konflik Laut China Selatan dimulai dengan ketegangan nuklir Korea Utara. Ditambah perang dagang AS Vs China,  ketegangan itu akan memuncak menjadi konflik regional.

Rocky mengklaim Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu pernah membayangkan ketika benar terjadi perang di Laut China Selatan, Indonesia mampu bertahan selama satu pekan. Namun, berdasarkan riset terbaru, Indonesia jauh dari ekspektasi itu.

Rocky Gerung Blak-blakan soal Penetapan Hasto Sebagai Tersangka KPK: PDIP Sedang Diacak-acak!

"Indonesia hanya mampu bertahan 14 jam. NKRI itu selesai dalam 14 jam," kata Rocky Gerung usai menjadi pembicara diskusi publik di Padang, Senin 9 Juli 2018.

Menurut Rocky, jika kemudian perang super power itu terjadi, maka radar udara akan dikacaukan sehingga barang impor tidak mungkin masuk ke RI. Dalam hitungan jam NKRI akan lumpuh.

Respons Rocky Gerung soal 300 Perwira Tinggi TNI yang Dimutasi

"Karena logistiknya akan ditutup oleh armada ketujuh Amerika yang ada di Okinawa, dia turun ke arah Pakistan, yang arah Pakistan naik ke arah Okinawa, dijepit kita disitu, maka seluruh distribusi impor ditutup, selesai kita," terang Rocky.

Artinya, tambah dia, jika ada ibu-ibu yang hendak melahirkan, oksigen tidak tersedia karena oksigen harus impor. Antibiotik tidak tersedia karena impor, sehingga infeksi dengan cepat menjalar ke seluruh tubuh.

"Kenapa begitu? Karena kita tergantung pada impor. Jadi daya tahan kita ini sebenarnya palsu. 14 jam selesai. Embargo senjata, habis kita," tegas mantan Dosen Filsafat UI ini.

Bagi Rocky, kebesaran negara ini terutama di dalam perang proxy global tidak ada apa apanya, jika dibandingkan dengan kekuatan negara-negara super power yang ada saat ini. Maka dari itulah, Ia menekankan pentingnya otak dan pentingnya akal pikiran.

Ia membayangkan dari Kota Padang sampai ke Manokwari, kemudian dari timur sampai ke Bunaken ada gerakan akal sehat, mengaktifkan ulang akal sehat sebagai perisai utama untuk melindungi bangsa Indonesia, dan selalu berfikir cerdas.

"Kita tidak mungkin mengandalkan keamanan nasional dengan 7 hingga 8 skuadron, tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan kekuatan super power," ungkapnya.

Politik dunia hari ini, lanjut Rocky, dibuat cemas oleh pertentangan negara-negara super power. Sayangnya, di dalam pembicaraan politik Tanah Air, tidak ada yang bicara soal tentang geopolitik, dan geo strategi. "Karena sibuk dengan elektabilitas. Padahal ada ketegangan disitu," kata dia.

"Bagaimana mungkin bangsa yang didirikan oleh orang-orang pandai di zamannya, kehilangan intelektualitas, lalu kita ditakuti dengan stabilitas, yang penting NKRI harga mati," imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya