Sudrajat Beri Selamat untuk Ridwan Kamil tapi Tak Mengaku Kalah
- VIVA/Adi Suparman
VIVA – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat, Sudrajat-Ahmad Syaikhu, akhirnya mengucapkan selamat kepada pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum sebagai pemenang pemilihan gubernur provinsi itu.
"Kepada adik-adik saya, saudara kita, Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum, saya ucapkan selamat atas terpilihnya menjadi gubernur-wakil gubernur," kata Sudrajat di Bandung pada Senin, 9 Juli 2018.
Calon gubernur yang diusung Gerindra, PKS, dan PAN itu juga berpesan kepada Ridwan Kamil bekerja dengan benar menjalankan amanat rakyat. "Kami titipkan Jawa Barat untuk bisa menjadikan provinsi termaju, hapus kemiskinan, perhatikan orang-orang miskin di kampung, pesisir, desa, dan penggunungan," tuturnya.
Pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum unggul dengan raihan 7.226.254 suara atau 32,88 persen, sedangkan Sudrajat-Ahmad Syaikhu, memperoleh 6.317.465 suara atau 28,74 persen.
Sudrajat sekaligus berterima kasih kepada seluruh kader Gerindra, PKS, dan PAN serta relawan yang berjuang gigih selama rangkaian pilkada. Menurutnya, kerja keras meningkatkan elektabilitas dari empat persen pada Februari dan melonjak drastis saat pemilihan 27 Juni mencapai 28,74 persen, menjadi prestasi luar biasa.
Raihan itu, katanya, menjadi kunci untuk perjuangan selanjutnya, yaitu Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden tahun 2019. Namun, Sudrajat maupun Syaikhu tak benar-benar mengakui kekalahan mereka dari Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum.
"Bagi saya ini adalah pelajaran, tim semua mengatakan 'We never lose, just unlucky (kami tidak pernah kalah, hanya tidak beruntung). Mudah-mudahan pelajaran yang sangat berharga ini mempunyai confident (kepercayaan diri) kepada pola dan cara kerja kami untuk perjuangan ke depan," katanya.