Idrus Marham: TGB Dukung Jokowi karena Realistis
- ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
VIVA – Menteri Sosial yang juga mantan Sekjen Partai Golkar, Idrus Marham, mengatakan, dukungan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Tuan Guru Bajang Zainul Majdi terhadap Joko Widodo untuk kembali maju sebagai calon presiden periode 2019-2024 merupakan bentuk pemikiran yang sangat rasional.
Idrus menambahkan, sebelumnya pernah bertemu TGB saat bencana tambang emas rakyat di NTB beberapa waktu lalu. Saat itu, klaim Idrus, TGB mengakui keberhasilan pemerintahan Jokowi dan bermacam prestasi yang berhasil diukir mantan gubernur DKI Jakarta itu.
"Sehingga untuk mensyukuri tersebut adalah memberikan dukungan Jokowi untuk periode berikutnya," kata Idrus di Yogyakarta, Kamis 5 Juli 2019.
Koordinator Bidang Hubungan Eksekutif-Legislatif DPP Golkar ini, menyatakan, jika ingin jujur di republik ini serta melihat fakta-fakta pembangunan yang ada, cara untuk mensyukuri itu dengan mendukung Jokowi untuk periode kedua.
"Kalau ada yang mengkritisi ada satu dua belum selesai, maka saya akan menjawab, karena belum ada yang selesai tersebut maka di situ lah urgensinya Pak Jokowi didukung. Kalau pembangunan selesai maka Partai Golkar tidak akan mendukungnya karena tidak ada gunanya," ujar Idrus.
Idrus justru mengajak cara berpikirnya harus dibalik, karena ada yang belum selesai kenapa harus diganti. "Karena belum selesai tersebut maka harus didukung supaya selesai," imbuhnya.
Ditanya tentang kedekatan Jusuf Kalla dan Anies Baswedan yang dalam beberapa hari terakhir sering terlihat bersama, Idrus enggan berandai-andai dengan persepsi publik. "Jangan tanya itu ya, saya bukan ahli tafsir," tuturnya.