Bank Sulselbar Akui Uang Rp30 Miliar di KM Lestari untuk PNS

Kapal Motor Lestari Maju kandas di Perairan Selayar, Sulawesi Selatan
Sumber :
  • Twitter Sutopo Purwo Nugroho (Humas BNPB)

VIVA – Kapal Motor Penumpang Lestari Maju yang tenggelam di Perairan Selayar, ikut memuat uang sebesar Rp30 miliar. Uang tersebut dikirim dari Bank Sulselbar ke Kantor Kas Bank Sulselbar di Selayar, Selasa 3 Juli 2018.

Kapal Angkut Pemancing di Makassar Tenggelam Diterjang Ombak, 1 Hilang

Kepala Divisi Treasury Bank Sulselbar, Irmayanti Sulthan mengungkapkan, uang sebesar Rp30 miliar tersebut, peruntukannya adalah untuk aparat pemerintah di Selayar.

“Uang itu berupa Dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah), gaji PNS dan gaji ke-13 PNS,” jelas Irmayanti, dalam keterangan persnya, Selasa 3 Juli 2018.

Kapal Ikan Spanyol Tenggelam di Kanada, 10 Nelayan Meninggal 11 Hilang

Meskipun uang tersebut tenggelam bersama mobil kas yang mengangkut uang, kata Irmayanti, pihaknya tetap berkomitmen. Saat ini, Bank Sulselbar telah menghubungi pihak asuransi yang menjamin pengiriman uang tersebut.

“Karena ini force majeure, bukan kesalahan kita. Karena musibah, jadi ditanggung asuransi,” terang dia.

Kapal Pengangkut Belasan Kendaraan Tenggelam di Sungai Kayan Bulungan

Dia mengungkapkan, Rabu besok, 4 Juli 2018, pihak Bank Sulselbar akan mengirimkan kembali dana tersebut ke Selayar, pada pemberangkatan pertama.

“Kita kirimkan besok. Kita sudah hubungi kantor cabang Bulukumba, untuk menyiapkan dananya ke Selayar,” terang dia, didampingi Humas Bank Sulselbar, Rahmat Nur Kadir.

Seperti diketahui, kapal bertonase GT 1.519 yang dinakhodai Agus Susanto, oleng dan separuh bagiannya tenggelam di perairan Dusun Pabbaddilang, Kecamatan Bontomatene Kabupaten, Selayar. Ada 139 penumpang kapal tersebut, dan dilaporkan sedikitnya 12 orang menjadi korban meninggal dunia.

Basarnas mengevakuasi jenazah korban tenggelamnya kapal

1 Penumpang Kapal Tenggelam di Maluku Ditemukan, Total 6 Orang Tewas

Tim SAR merilis identitas 6 penumpang kapal yang tewas di Perairan Tanjung Burung, Kabupaten Maluku Utara.

img_title
VIVA.co.id
22 Februari 2022