Kemenhub Minta Pemudik Bijak Rencanakan Kepulangan
- ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
VIVA – Ketua Harian Posko Mudik Nasional Kemenhub, Agus Saptono mengatakan, puncak arus balik diprediksi terjadi pada 19-20 Juni dan Sabtu-Minggu ini. Ia meminta pada pemudik yang kembali ke ibu kota agar bijaksana dalam memilih waktu.
"Sekarang waktu lebih longgar, diharapkan masyarakat bisa mengatur secara bijak dengan waktu yang lebih longgar," kata Agus di Posko Mudik Kemenhub, Jakarta, Rabu 20 Juni 2018.
Ia mengatakan, cuti bersama akan berakhir besok. Diperkirakan sebagian besar pemudik akan kembali ke ibu kota. Ia juga memperkirakan arus balik akan terjadi hingga H plus 8 lebaran.
"Tapi beberapa ada yang masih cuti, yang swasta sampai dengan hari Sabtu-Minggu. Tapi sementara yang cuti bersama sampai hari ini, jadi besok mereka sudah kembali," kata Agus.
Ia menambahkan, dengan mengetahui waktu-waktu puncak padatnya arus balik, pemudik diharapkan bisa mengatur waktu kembali ke ibu kota. Sehingga tak terjadi penumpukan arus balik.
"Harapannya tak terjadinya penumpukan kepulangan arus balik," kata Agus. (mus)