Tiga Jam Antre Masuk Pelabuhan Merak
- VIVA.co.id/ Yandi Deslatama (Serang)
VIVA – Penumpukan kendaraan pemudik khususnya roda empat masih terjadi di luar Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, Rabu, 13 Juni 2017. Rata-rata pemudik harus antre hingga tiga jam untuk masuk pelabuhan dan masuk kapal penyeberangan.
Seperti juga di titik lain, gelombang puncak mudik fase II juga terjadi di jalur mudik yang menuju pulau Sumatra dari Jakarta. Peningkatan jumlah kendaraan pemudik tentu akan berpengaruh terhadap antrean di Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.
Sejak semalam, sebanyak 18.133 kendaraan telah keluar dari gerbang Tol Merak untuk menuju Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten.
Dika Pernama, salah satu pemudik yang akan menuju Medan, Sumatra Utara, mengaku sejak berangkat pada pukul 03.00 WIB dari Jakarta hingga pukul 11.30 WIB, kendaraannya masih antre untuk masuk pelabuhan.
"Saya sudah tiga jam lebih menunggu di kantong parkir. Sampai sekarang masih macet di depan pelabuhan," katanya.
Menurutnya, saat berangkat dari Jakarta, kepadatan ruas Tol Jakarta Merak tidak terjadi secara signifikan. Ada antrean sedikit dan itu dia anggap masih lancar.
"Kalau lalu lintas relatif lancar. Tapi ini yang antrean panjang hanya masuk pelabuhan saja," kata Dika.
Guna mengurangi kejenuhan akibat menunggu untuk masuk pelabuhan, Dika dan keluarganya melakukan foto-foto sebagai dokumentasi perjalanan mudiknya.
"Biar tidak bosan, saya sama keluarga foto saja. Cari lokasi yang bagus," katanya. (ase)