Presiden Jokowi Ajak PM India Main Layangan di Monas

Presiden Joko Widodo bersama PM India Nahendra Modi bermain layangan di Monas
Sumber :
  • VIVA/Agus Rahmat

VIVA – Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri India, Narendra Modi menunjukkan kebolehannya menerbangkan layang-layang di halaman Monumen Nasional atau Monas, Rabu 30 Mei 2018.

Modi menerbangkan layangan bertuliskan '70' sebagai tanda 70 tahun hubungan kedua negara. Sementara itu, Presiden Jokowi menerbangkan layangan berbendera India.

Layang-layang yang diterbangkan oleh PM Modi, sempat hampir jatuh. Layangan berwarna putih itu, sempat turun drastis. Kemudian, Modi mencoba menaikkan lagi dengan menarik-narik tali layangan. Aksi itu menjadi sorotan Presiden Jokowi dan para delegasi.

Hingga kemudian, Modi berhasil menaikkan kembali layangan itu. Aksi tersebut, mendapat sambutan positif dan tepuk tangan para hadirin, di tengah-tengah terik matahari di Monas.

Layangan yang diterbangkan Presiden Jokowi dan PM India Narendra Modi

Sekitar satu menit, keduanya memainkan layang-layang tersebut. Turut menyaksikan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pariwisata Arief Yahya, dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Kedua kepala pemerintahan itu bermain layang-layang, dalam rangka 'India-Indonesia Kite Exhibition, Pameran Layang-Layang Indonesia-India'.

Presiden Jokowi dan Modi, sebelumnya menyempatkan diri untuk berkeliling melihat-lihat sejumlah layang-layang yang dipajang. Beberapa di antaranya, bernuansa Hindu seperti layangan Mahabarata.

Kondisi Terkini di Sekitar Monas Jelang Reuni 212

Modi juga sempat terlihat asyik menyaksikan musik tradisional Betawi 'Ini Dia Si Jali-Jali'. Keduanya, kemudian mengakhiri, dengan berfoto bersama dengan souvenir Asian Games ke-18, di mana Indonesia sebagai tuan rumahnya.

Presiden Joko Widodo bersama PM India Narendra Modi bermain layangan di Monas

Antisipasi Reuni 212, Jalan di Sekitar Monas Ditutup
Asteroid.

Siap-siap Menyaksikan Batu Bercahaya Lewat Usai Subuh

Asteroid raksasa yang ukurannya delapan kali Tugu Monumen Nasional atau Monas akan melintas dekat Bumi lepas azan subuh.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2022