Kisruh Daftar Mubalig, Menteri Agama Temui MUI
- istimewa
VIVA – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menyambangi kantor Majelis Ulama Indonesia di jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa 22 Mei 2018. Lukman datang ke Kantor MUI sekira pukul 10.00 WIB sampai 11.00 WIB.
Lukman menyampaikan, pertemuan tersebut merupakan koordinasi antara Kementerian Agama dengan MUI. Dalam pertemuan tersebut juga akan dibahas mengenai daftar 200 penceramah yang dibuat Kementerian Agama.
"Ini hanya koordinasi saja, biasa saja. Iya kita sedang bicarakan (terkait 200 daftar penceramah). Ada tindak lanjutnya," kata Lukman di Kantor MUI Selasa siang.
Lukman mengatakan, terkait daftar 200 penceramah ini akan dibahas lebih lanjut. Nantinya MUI dan juga ormas Islam akan dilibatkan dalam membahas daftar 200 mubalig.
"Nanti ada pertemuan khusus antara MUI mengundang ormas islam. Kemudian memperbaiki dan menyempurnakan dari daftar sudah dirilis Kemenag," ujarnya