Warga di Sekitar Sumur Minyak Meledak Dievakuasi
- Dani Randi
VIVA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur sudah berada di lokasi kebakaran sumur minyak ilegal yang berada di Desa Pasir Putih, Kecamatan Ranto Pereulak, Aceh Timur, Aceh, untuk membantu penanganan musibah kebakaran.
Menurut Camat Ranto Peureulak, Saiful, pendataan masih dilakukan dan diputuskan untuk segera dilakukan evakuasi terhadap warga yang berada di sekitar lokasi kejadian
"Semua dalam tahap pendataan. BPBD Aceh Timur sudah berada di lokasi kebakaran untuk memantau langsung kejadian tersebut," katanya.
Sementara petugas BPBD Aceh Timur, Hendro mengatakan, sebanyak 10 orang korban meninggal telah dievakuasi dari lokasi kebakaran. Proses evakuasi mengalami kendala karena api belum berhasil dipadamkan.
"Jenazah korban terbakar dibawah ke puskemas Ranto Peureulak dan korban luka saat ini telah dirujuk ke RSU. Zubir Mahmud, RS Graha Bunda, dan RSU Sultan Abdul Azis Syah. Korban luka bakar yang telah dievakuasi ke RSU SAAS Peureulak diperkirakan mencapai 19 orang," katanya.