Speedboat Milik Polri Tenggelam, Wakapolres Belum Ditemukan
- ANTARA/Sheravim
VIVA – Speedboad yang mengangkut rombongan Kapolres Labuhanbatu, Ajun Komisaris Besar Polisi Frido Situmorang terbalik di perairan sungai Berombang, Desa Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Sabtu sore, 21 April 2018.
Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Komisaris Besar Polisi Rina Sari Ginting mengatakan, speedboat milik Polair Polres Labuhanbatu mengakut tujuh orang anggota Polri terdiri, Kapolres, Wakapolres Labuhanbatu, Kompol Andi Chandra dan empat anggota personel Polres Labuhanbatu.
Rina menjelaskan, rombongan Kapolres Labuhanbatu selesai menghadiri acara di Berombang dan kembali menuju Desa Tanjung Sarang Elang, Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhanbatu.
“Kemudian, perjalanan baru berjalan kurang lebih 10 menit speedboad Polair diperkirakan menabrak tunggul kayu dan mengalami kebocoran sehingga kapal tidak bisa diselamatkan atau tenggelam," ucap Rina kepada wartawan di Medan, Sabtu malam, 21 April 2018.
Dengan kejadian itu, warga sekitar yang sedang melakukan penangkapan ikan di Sungai Berombang, langsung menolong dan mengevakuasi penemupang speedboot nahas itu. Dari tujuh orang penumpang, enam orang berhasil diselamatkan. Termasuk, Kapolres Labuhanbatu.
"Sampai saat ini 6 personel berhasil diselamatkan termasuk Kapolres. Namun Wakapolres Kompol Andi Candra sampai saat ini masih dalam pencarian," kata perwira melati tiga itu.