Sinta Nuriyah Masuk 100 Tokoh Berpengaruh Dunia Versi Time
- bbc
Sinta Nuriyah, istri mendiang Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, menjadi satu-satunya orang Indonesia yang masuk dalam daftar 100 Orang Paling Berpengaruh di dunia tahun 2018 menurut majalah TIME.
Dia selama 18 tahun terakhir berkeliling ke berbagai daerah di Indonesia untuk melakukan sahur keliling, dengan melibatkan komunitas lintas agama dan kalangan masyarakat bawah. Majalah TIME memasukkan Sinta ke dalam daftar 100 Orang Paling Berpengaruh di dunia tahun 2018.
"Dia memilih untuk mendukung mereka yang lemah daripada kemapanan tanpa risiko sebagai janda mantan Presiden," demikian pengantar di Majalah TIME mengenai Sinta Nuriyah.
Di dalam daftar tersebut Sinta masuk dalam kategori "Ikon", bersanding dengan penyanyi Rihanna dan penggagas gerakan #metoo Tarana Burke.
Adapun para pemimpin dunia yang juga berada dalam daftar tersebut antara lain Presiden AS Donald Trump, Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Presiden Cina Xi Jinping dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un.
Sehubungan masuknya Sinta Nuriyah di 100 Orang Paling berpengaruh ini, kami mempublikasikan lagi artikel ini, yang diterbitkan prtama kali pada 21 Juni 2017 lalu.
Kebetulan pula, dalam kurang dari sebulan, bulan ramadhan akan tiba, dan Sinta Nuriyah akan kembali melakukan sahur keliling.