David Beckham Bertemu Wali Kota Hendi, Bahas Anti Bullying

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi bertemu Duta UNICEF David Beckham
Sumber :
  • Dok. Pemkot Semarang

VIVA – Legenda hidup Manchester United David Beckham berada di Kota Semarang, Jawa Tengah, selama dua hari. Dalam kunjungan itu, Beckham bertemu dengan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, Rabu, 28 Maret 2018.

Kembali Dilantik Jadi Wali Kota Semarang, Hendi Fokus Atasi Banjir

Rombongan Beckham tiba di kantor Wali Kota sekitar pukul 10.00 WIB. Sebuah mobil Toyota Alphard bernomor polisi B 1717 UYI yang ditumpangi Beckham tampak dijaga ketat aparat Kepolisian. Ia dan rombongan UNICEF lalu melakukan pertemuan tertutup di ruang Balai Kota.

Pertemuan bersama Muspida Semarang berjalan cukup cepat. Sekitar pukul 10.25 WIB, Beckham dan rombongan keluar meninggalkan gedung Balai Kota. Legenda timnas Inggris itu tak memberikan keterangan apapun kepada sejumlah media yang menunggunya di luar ruangan. 

Tahun Ini Pemkot Semarang Bedah 1.641 Rumah Tak Layak Huni

Kabarnya, Beckham langsung bertolak ke Bandara Ahmad Yani untuk langsung pulang ke London naik jet pribadinya.

Wali Kota Hendrar Prihadi menyampaikan, pertemuan antara pihaknya dengan Beckham dan UNICEF membahas tentang program kampanye anti-bullying. Beckham hadir sebagai duta UNICEF untuk program yang bekerja sama dengan yayasan perempuan dan anak, Setara. "Pemkot Semarang sendiri kini mengadopsi kegiatan Setara dan UNICEF untuk bersama-sama mencegah bullying," kata Hendrar.

Semarang Diterjang Banjir, Wali Kota Tagih Janji Pengembang Perumahan

Ia menyebutkan, ada dua sekolah yang dijadikan pilot project kampanye anti bullying di Semarang, yakni SMPN 17 dan SMP 33 Semarang. Sebelumnya, kedua sekolah tersebut juga dikunjungi Beckham dan UNICEF. "Dua sekolah itu jadi percontohan. Mereka membentuk tim khusus, memberikan contoh terkait program anti-bullying ini," ujarnya. 

Pria yang akrab disapa Hendi itu menyampaikan, Beckham mengaku senang berada selama dua hari di Semarang. Ia juga mengapresiasi program kotanya terkait anti-bullying, serta fokus terhadap perempuan dan anak. "Beckham intinya senang di Semarang udaranya katanya lebih bagus dari London." (mus) 


 

Wali Kota Semarang bersama Puan Maharani di sebuah acara.

Warganet Komentar Miring, Wali Kota Semarang Bela Puan

Menurut Hendi, sebagai Ketua DPR RI, Puan telah bekerja dengan luar biasa. Dia meminta warganet lebih bijak dalam berkomentar.

img_title
VIVA.co.id
12 September 2021