Dirjen Bea Cukai Lelang Sepatu Mewah Cuma Rp1000

Dirjen Bea Cukai, Heru Pambudi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Nur Faishal

VIVA – Direktorat Jenderal Kekayaan Negara atau DJKN dari Kementerian Keuangan, melalui Direktorat Lelang, akan melakukan lelang sukarela koleksi pribadi sejumlah pejabat negara, mulai dari Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menteri Kabinet Kerja, Pejabat Eselon I, hingga Dirut Perbankan.

Baju Batik Sri Mulyani Terlelang Rp10 Juta

Lelang barang milik pejabat negara ini akan dilakukan di Gedung Galeri Nasional, Rabu, 28 Februari 2018.

Dalam lelang kali ini, barang lelang koleksi Direktur Utama PT. Bank Rakyat Indonesia, Suprajarto, menjadi yang termahal.

Setiap Tahun Hasil Lelang Negara Naik Rp3 Triliun

Dia melelang satu lukisan bunga teratai, bingkai kayu kelapa, ukuran bingkai 147x110 cm, karya I Wayan Suarmadi, Bali, 2006, dengan nilai limit sejumlah Rp15.000.000 dan uang jaminan sebesar Rp4.750.000. Barang ini akan dilelang dengan cara penawaran konvensional, yakni peserta lelang hadir secara langsung di tempat pelaksanaan lelang.

Sedangkan, untuk barang lelang termurah diperoleh dari koleksi Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Heru Pambudi.

Menkeu Tegaskan Lelang Baju Bukan karena APBN Kurang

Heru diketahui melelang sepasang sepatu dinas hariannya dengan merek Felix Verguso, ukuran 41, bahan syntetic rubber warna hitam.

Nilai limit yang dipatok Heru sejumlah Rp1000 dengan uang jaminan sejumlah Rp500. Barang Heru ini akan dilelang dengan cara penawaran konvensional.

Diketahui, sepatu mewah merek Felix Verguso untuk yang baru di pasaran saat ini mayoritas di banderol dengan harga di atas Rp1 juta.

Sementara itu menurut, Direktur Lelang DJKN, Lukman Effendi, hasil lelang sukarela ini akan disalurkan untuk kegiatan sosial sesuai dari referensi yang diberikan oleh penjual atau pemilik barang. Sedangkan negara memperoleh dari Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNPB) dari bea lelang yang di setor.

"Fungsi lelang menjadi penting bukan hanya dalam hal mengumpulkan penerimaan negara, tetapi juga sebagai salah satu sarana penuntasan masalah hukum, penuntasan masalah Non Performaing Loan (NPL) di perbankan dan dalam konteks yang lebih besar lelang menjadi bagian dari perekonomian Indonesia yang lebih maju," ujar Lukman.

Baca: Barang Lelang JK Kalah Mahal Sama Lukisan Dirut BRI

Kejaksaan menyita lima unit mobil terkait korupsi Asabri

Kejagung Tetapkan Syarat Lelang Benda Sitaan Kasus Asabri

Lelang benda sitaan atau barang bukti terkait dengan dugaan korupsi pengelolaan dana investasi pada PT Asabri akan dilakukan.

img_title
VIVA.co.id
10 Juni 2021