Bupati Jombang Kena Operasi Tangkap Tangan KPK
Sabtu, 3 Februari 2018 - 23:46 WIB
Sumber :
- REUTERS/Crack Palinggi
VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan melakukan operasi tangkap tangan terhadap Bupati Jombang, NSW, Sabtu 3 Februari 2018.
Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, membenarkan operasi yang dilakukan oleh komisi antirasuah tersebut. OTT itu baru dilakukan sejak sore tadi.
“Ada kegiatan tim di lapangan sore dan malam ini. Kami amankan unsur kepala daerah di Jawa Timur," kata Febri, Sabtu 3 Februari 2018.
Belum diketahui pasti, dalam kasus apa yang menjerat bupati tersebut. Namun diduga, ada unsur suap. "Ada dugaan penerimaan sejumlah uang," katanya.
Dikabarkan, selain bupati tersebut, ada beberapa pihak lagi yang digiring. Sesuai aturan, KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak tersebut. (one)
Hakim Itong Isnaeni Pernah Bebaskan Koruptor APBD Rp119 Miliar
Saat itu, Itong menjadi hakim di PN Tanjungkarang, Lampung. Ia merupakan hakim anggota yang mengadili kasus korupsi yang menjerat Bupati Lampung Timur bernama Satono
VIVA.co.id
20 Januari 2022
Baca Juga :