Waspada, Jakarta Hujan Disertai Petir Jumat Siang

Cuaca mendung di Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika memprediksi cuaca di wilayah DKI Jakarta berawan dan terjadi hujan pada hari ini, Jumat 19 Januari 2018. 

Daftar Daerah di Indonesia yang Bakal Diguyur Hujan Hari Ini

Dilansir laman bmkg.co.id, pagi ini, cuaca daerah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara diperkirakan berawan tapi Kepulauan Seribu hujan lokal. 

Siang hari, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan diprediksi bakal terjadi hujan disertai petir. Sedangkan Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara diperkirakan terjadi hujan lokal. Namun, Kepulauan Seribu berawan. 

BMKG Prakirakan Hujan Bakal Guyur Mayoritas Kota di Indonesia Hari Ini

Kemudian, malam harinya, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Kepualauan Seribu diperkirakan cuaca berawan. Tapi, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan bakal terjadi hujan lokal. 

Sedangkan, tingkat kelembaban di DKI Jakarta rata-rata 85 persen hingga 95 persen dan suhu rata-rata 24-30 celcius. (ren)

Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jakarta Jelang Perayaan HUT TNI
Ilustrasi Berkendara Saat Hujan

BMKG Prakirakan Mayoritas Indonesia Diguyur Hujan Hari Ini, Intip Daerahnya

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) RI memprakirakan wilayah Indonesia mayoritas bakal diguyur hujan pada hari ini.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024