Penataan Tanah Abang, Fadli Zon: Anies-Sandi On The Track

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI Fadli Zon
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Anwar Sadat

VIVA – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI Fadli Zon menilai, sejumlah kebijakan yang dibuat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno dalam memimpin Ibu Kota sudah tepat dan sesuai rencana.

Petinggi PKS Sebut Peluang Anies-Sandiaga Duet di Pilpres 2024 Kecil

Hal tersebut dikatakan Fadli saat menghadiri pelantikan pengurus Ikatan Keluarga Minangkabau DKI Jakarta, di GOR Pulo Gadung, Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu, 6 Januari 2017.

"(Kepemimpinan Anies-Sandi) Saya kira on the right track ya. Termasuk keberpihakannya kepada masyarakat kecil, kepada PKL. Kami tunjukkan dan juga harapan beberapa masyarakat walaupun ini masih beberapa bulan saja," kata Fadli.

Prabowo Bungkam soal Isi Perjanjian Anies-Sandiaga, Sufmi Dasco: Jangan Dijawab Pak!

Selain itu, Fadli mengaku sependapat dengan konsep penataan Pasar Tanah Abang yang dilakukan Anies-Sandi. Meski dalam prosesnya diiringi dengan pro dan kontra dari sejumlah pihak.

Menurut Fadli yang dilakukan Anies-Sandi berpihak pada masyarakat yang membutuhkan. "Jadi jangan hanya konglomerat yang kuat-kuat saja yang diberi usaha," ujarnya.

Jokowi Marah hingga Ancaman Reshuffle, Salah Siapa?

Meski memberi respons positif, Fadli memberi masukan agar Anies-Sandi dapat memperhatikan faktor lalu lintas di lokasi penertiban tersebut. "Jadi mungkin ditertibkan saja supaya jalanannya enggak macet. Saya kira terobosan yang dilakukan saat ini cukup bagus," ujarnya.
 

Politikus Gerindra Mohamad Taufik.

Tutup Usia, Ini Profil M Taufik yang Sukses Menangkan Jokowi-Ahok Hingga Anies-Sandi

Mantan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik dikabarkan meninggal dunia Rabu malam, 3 Mei 2023. Penyebab meninggalnya disebut karena sakit kanker paru.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2023