SPBU di Jagakarsa Terbakar, Pelayanan BBM Normal

SPBU Moh. Kahfi di Jagakarsa
Sumber :
  • Twitter/@pergijauh

VIVA – Pertamina meminta masyarakat tak panik menyusul insiden kebakaran SPBU Pertamina 34-12610 di Jalan Moh Kahfi Jagakarsa, pada Jumat malam 29 Desember 2017. Pertamina memastikan, pelayanan BBM tetap dapat terlayani normal di SPBU yang berada di sekitarnya.

SPBU MT Haryono Ditutup Sementara, Pertamina Beri Alternatif

Unit Manager Communication dan CSR MOR III Pertamina, Dian Hapsari Firasati mengatakan, ada dua SPBU lain yang berada di sekitarnya yaitu SPBU 34-12601 dan SPBU 34-12611.

"SPBU 34-12601 jaraknya tidak sampai 1 kilometer dan SPBU 34-12611 sekitar 3 kilometer dari lokasi kejadian. Sehingga masyarakat tetap bisa mendapatkan BBM di lokasi tersebut," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu 30 Desember 2017.

Tahu Gak, Turun dari Sepeda Motor Saat Isi Bensin Bisa Lindungi Nyawa

Soal insiden semalam, Dian menyampaikan Pertamina masih menginvestigasi penyebab kejadian dan berkoordinasi dengan aparat kepolisian.

Tidak ada korban jiwa maupun korban luka, karena pada saat terjadi insiden SPBU dalam kondisi tidak beroperasi.

Akibat SPBU Shell Daan Mogot Terbakar, Arus Lalu Lintas Dialihkan

"Selanjutnya SPBU akan berhenti beroperasi hingga dinyatakan aman secara aspek keselamatan," ujarnya. (one)

SPBU di Subulussalam terbakar. (Istimewa)

Satu Unit SPBU di Subulussalam Aceh Hangus Terbakar

Satu unit Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang terletak di Jalan Teuku Umar, Desa Subulussalam Utara, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, Aceh terbakar.

img_title
VIVA.co.id
10 Oktober 2024