Penculikan

Siswi Cantik MTs Muhammadiyah Ditemukan Bersama Penculiknya

Aulia Shafabilla Saputri.
Sumber :
  • Repro Facebook

VIVA – Aulia Shafabilla Saputri, siswi MTs Muhammadiyah 1 di Ciputat, Kota Tangerang, korban penculikan ditemukan bersama dua pelaku di kawasan Jalan Raya Gondrong Petir, Kelurahan Gondrong, Kota Tangerang, sejak Rabu malam, 19 Desember 2017.

Alasan Penyekap Bocah 7 Tahun di Pospol Pejaten Diserahkan ke Polres Jaktim

Kasat Reskrim Polresta Tangerang Selatan, AKP Alexander Yurikho mengatakan, bersama Aulia, polisi menangkap FS (15) dan HW (19). Keduanya telah menculik dara berparas cantik ini selama tiga hari. Aulia ditemukan dalam kondisi shock di jalan saat tengah dibonceng oleh para pelaku menggunakan kendaraan roda dua.

"Jadi mereka ini kami sergap saat boncengan motor bertiga. Pada penangkapan itu kami dapati korban kondisi shock dan menangis," ujarnya.

Hendak Jual Anak Culikannya Seharga Rp13 Juta, Pelaku di Cipadung Akhirnya Ditangkap

Selama dalam kekuasaan kedua tersangka, Aulia disekap di dalam kontrakan di Jalan Kampung Pulo, Rt 07/08, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.

Siswi kelas dua itu dikabarkan menghilang sejak Minggu, 17 Desember 2017. Sebelum pergi meninggalkan rumah, Aulia hanya bilang ke ibunya bahwa akan ke rumah temannya untuk belajar bersama.

Pelaku Penculikan Anak Modus Orang Tua Sakit di Tangsel Ditetapkan Tersangka

"Hilangnya hari Minggu, jam 11 siang. Dia minta izin main ke rumah temannya," kata Khodijah ibu kandung Aulia.

Dara berparas cantik ini dan keluarganya tinggal Jalan Aria Putera, Gang Sukamakmur RT 04/01 Nomor 73 Serua Indah, Kecamatan Ciputat. Berdasarkan keterangan saksi mata, Aulia dibawa orang tak dikenal dengan menggunakan mobil berwarna putih. Saat itu, Aulia sedang berada di tepi jalan untuk menunggu angkot.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi.

Polisi Ungkap Permintaan Pelaku Penyekapan Sebelum Bebaskan Bocah 7 Tahun di Pospol Pejaten

Pelaku dan barang bukti kini telah dilimpahkan ke Polres Metro Jakarta Timur.

img_title
VIVA.co.id
29 Oktober 2024