Pengalihan Lalu Lintas di Jakarta Terkait Reuni Akbar 212

Peserta Aksi 212 pada 2 Desember 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA – Polda Metro Jaya telah menyiapkan puluhan ribu personel untuk mengawal jalannya Reuni Akbar 212 yang akan dilakukan pada Sabtu 2 Desember 2017. Pengawalan tersebut dilakukan agar aksi berjalan lancar dan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Detik-detik KH Asmuni Meninggal Dunia di Tengah Ceramah

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes pol Raden Prabowo Argo Yuwono, memastikan bahwa polisi siap mengamankan jalannya aksi. Bukan hanya mengerahkan puluhan ribu pasukan pengamanan, tetapi pihaknya juga akan melakukan pengaturan arus lalulintas.

"Semua anggota sudah kita siapkan. kemudian juga nanti akan dilakukan pengaturan lalu lintas," kata Argo di Polda Metro Jaya, Jumat 1 Desember 2017.

Maulid Nabi Muhammad, Wakil Menteri Agama Ajak ASN Teladani Akhlaknya Dalam Pelayana Publik

Menurut Argo pihaknya melakukan pengaturan, agar lalu lintas di kawasan sekitar lokasi kegiatan tidak terganggu. Namun dia belum dapat mengatakan skema pengaturan lalu lintas seperti apakah yang nantinya akan diterapkan. Semuanya sejauh ini masih bersifat situasional sehingga sangat tegantung keadaan saat aksi berlangsung nanti.

"Seandainnya nanti kita lakukan baik itu pengalihan arus, maupun penutupan jalan, kita tutup ataupun contra flow, kita lakukan itu semua tergantung situasi di lapangan," ujar Argo.

Syakir Daulay Berbagi Kisah Inspiratif di Perayaan Maulid Nabi Daarul Quran

Setiap ada kegiatan yang digelar di Monas, polisi akan melakukan pengalihan arus dari Bund  HI yang akan ke Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan - Jalan Abdul Muis - Jaln Majapahit - Harmoni dan seterusnya.

Arus lalu lintas dari Hayam Wuruk mengarah Merdeka barat dialihkan ke Jalan Juanda - Ps Baru - Jalan Gunung Sahari atau ke Lapanga Banteng - Pejambon - Merdeka timur - Tugu Tani dan seterusnya.

Arus lalu lintas dari  Adipura ke arah Merdeka Utara diluruskan ke Harmoni, termasuk yang dari Harmoni ke arah lampu merah Bina Graga diluruskan.

Arus dari Jalan Perwira yang akan mengarah ke Jalan Majapahit diluruskan ke Jalan Suryo Pranoto.
Arus lalu lintas dari Merdeka Timur yang akan mengarah ke Jalan Merdeka utara dialihkan ke Jalan Perwira- Lapangan Banteng - Pasar Baru dan seterusnya. (ren)

Detik-detik KH Asmuni Meninggal Dunia di Tengah Ceramah

Wasiat Terakhir KH Asmuni sebelum Meninggal Dunia di Tengah Ceramah

KH Asmuni tutup usia saat memberi tausiah atau ceramah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Al Quran Al Ihsan Selasa, 8 Oktober 2024 malam.

img_title
VIVA.co.id
10 Oktober 2024