Ada Smart Toilet di Halte TransJakarta

Smart toilet di halte bus TransJakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath

VIVA.co.id – Sejumlah halte bus TransJakarta kini dilengkapi dengan fasilitas toilet bernama Smart Toilet. Pembayaran toilet itu menggunakan sistem tapping.

Gokil, Penampakan Desain Toilet SPBU di Sukabumi bak Hotel Bintang Lima: Mewah Banget

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan, biaya maksimal untuk menggunakan fasilitas tersebut yaitu Rp2.000. "Masuk ke sini harus tapping maka harus bayar. Langsung dipotong semuanya non-tunai. Paling mahal Rp2 ribu untuk biaya perawatan," kata Djarot saat meresmikan halte tersebut di Halte Monas, Jakarta, Senin 9 Oktober 2017. 

Direktur Utama Perusahaan Daerah (PD) PAL Jaya Subekti mengatakan, Smart Toilet di halte TransJakarta merupakan toilet yang dilengkapi dengan teknologi untuk meningkatkan kualitas dan efisiensi. 

Arkeolog Kaget, Ada Toilet Berumur 2000 Tahun

Fasilitas ini juga memiliki tangki air dan septic tank yang mampu mengolah air limbah dari toilet. Dampaknya, efluen atau air buangannya aman untuk dibuang ke badan air. "Selain itu terdapat sensor otomatis untuk lampu dan exhaust fan untuk menghemat listrik," kata Subekti. 

Menurutnya, sistem toilet ini dapat mengumpulkan data pemakaian toilet seperti jumlah pengguna, durasi pengguna, dan waktu penggunaan. Keunggulan ini memudahkan pemeliharaan agar mengetahui sisa air yang ada. 

Anies Pamer Halte Baru Transjakarta usai Dibakar Pendemo Omnibus Law

Penggunaan air di toilet ini pun diklaim lebih efisien dibandingkan toilet konvensional. Sebab, hanya menggunakan 2-4 liter air per flush, dan menggunakan sensor keran.

Smart toilet juga menerapkan konsep anti-vandalisme, dalam arti sanitary ware yang tidak mudah rusak. Keran air, soap dispenser, tempat tissue, dan tempat sampah berada di dalam tembok dan tidak dapat disentuh langsung oleh pengguna. Hal itu meminimalisasi kerusakan yang disebabkan oleh interaksi pengguna dengan sanitary ware yang ada. 

Direktur Utama PT. Trans Jakarta Budi Kaliwono mengatakan, untuk tahap awal Smart Toilet baru tersedia di dua halte yaitu Halte Monas dan Halte Balai Kota. Ke depannya, Smart Toilet akan dibangun di halte-halte yang ramai penumpang.  "TransJakarta akan menyediakan fasilitas ini di halte lainnya," kata Budi. 

WC dengan Desain Gemerlap Diskotik

Viral WC dengan Desain Gemerlap Diskotik, Netizen: Jongkok Jedag Jedug!

Media sosial telah menjadi salah satu cara yang mudah bagi individu untuk mengekspresikan diri. Salah satunya netizen mengunggah penampakan kamar mandi konsep diskotik

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2024