Kebakaran di Cipinang Jaya, Lalu Lintas Dialihkan
- Sudin Damkar DKI
VIVA.co.id – Kebakaran terjadi di kawasan Cipinang Jaya, Jakarta Timur pada Jumat petang, 8 September 2017. Kebakaran tersebut diketahui membakar habis dua bangunan termasuk toko yang berisi bahan-bahan material.
Kebakaran terjadi di Jalan Aneka Bhakti, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur. Si jago merah melalap dua toko tepatnya di area belakang LP Cipinang.
Disebutkan, setidaknya sudah ada 12 truk pemadam kebakaran yang diturunkan untuk memadamkan api. Kebakaran tersebut juga menjadi perhatian warga sekitar yang turut menyaksikan dan berkumpul tak jauh dari lokasi kejadian.
Hingga saat ini belum diketahui ada tidaknya korban jiwa.
Imbasnya, lalu lintas di Jalan Cipinang Raya kini dilakukan pengalihan. Kendaraan pemadam yang melintas juga didahulukan. Pantauan di lokasi, lalu lintas cukup tersendat.