7 Bulan, Ratusan Orang Tewas Kecelakaan di Jalanan Jakarta
VIVA.co.id – Selama tujuh bulan terakhir di tahun 2017, tercatat lebih dari ratusan orang meregang nyawa akibat kecelakaan lalu lintas di jalanan ibu kota, Jakarta dan sekitarnya.
Berdasarkan catatan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, selama Januari hingga Juli, ada sebanyak 331 orang yang tewas dalam 3.132 peristiwa kecelakaan.
Menurut Kepala Sub Direktorat Pembinaan dan Penegakan Hukum dari Dirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto, tak hanya korban meninggal dunia, dalam kecelakaan itu juga terdapat korban luka-luka.
Tercatat ada sebanyak 687 orang yang mengalami luka berat dan 2.645 orang menderita luka ringan.
Namun, Budiyanto mengatakan, jumlah korban jiwa ini cenderung lebih sedikit dari jumlah korban jiwa pada kecelakaan yang terjadi pada tahun 2016.
"Jumlah kecelakaan 13 persen lebih kecil dari Januari hingga Juli 2016," kata Budiyanto, Selasa, 5 September 2017.
Pada Januari hingga Juli 2016, terjadi 3.605 kecelakaan dengan korban meninggal dunia mencapai 375 jiwa, korban luka berat 1.495 orang dan korban luka ringan 2.523 orang.
Total jumlah kerugian materi dalam kecelakaan lalu lintas di 2017, yakni sebanyak Rp.10.145.300.000. Sedangkan, pada tahun sebelumnya, sebesar Rp.13.258.325.800.