Pasang Harga Rp1,2 Juta, Calo SIM Berulah di Kantor Polisi

Pelaku calo SIM di Polresta Depok
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zahrul Darmawan

VIVA.co.id – Dengan modus mengakusebagai pekerja harian lepas (PHL) Polresta Depok, seorang pria berhasil menipu sejumlah warga yang membuat Surat Izin Mengemudi (SIM). Tak tanggung-tanggung, dalam melancarkan aksinya pelaku membanderol harga hingga Rp 1,2 juta lebih untuk satu SIM.

Menguak Fakta HIV dan AIDS, Dokter Boyke Ungkap Perbedaannya

Pelaku adalah Bernardus Bayu, pemuda 20 tahun yang kini hanya bisa tertunduk pasrah lantaran aksinya terbongkar petugas. Pemuda bertubuh tambun itu tak berkutik ketika sejumlah aparat Satlantas memergokinya saat tengah mencari korban di sebuah kantin Polresta Depok.

Di hadapan petugas, pelaku mengaku baru tiga kali melancarkan aksinya. Ia berdalih, terpaksa menipu para pemohon SIM lantaran terbelit utang.

Ragukan Netralitas Polri, Deddy Sitorus Disentil soal Harun Masiku

"Ampun pak, saya baru tiga kali. Saya punya banyak uutang,” katanya saat diperiksa petugas, Rabu, 23 Agustus 2017.

Untuk meyakini para korban, pelaku kerap mengaku-ngaku sebagai PHL Polresta Depok. Setelah korban memberikan uang dengan jumlah sekitar Rp500 ribu hingga Rp1.250.000, ia pun kabur. Alhasil, polisi pun sempat dikomplain lantaran ulahnya itu.

5 Resep Camilan yang Bikin Ngumpul Makin Asyik

“Yang bersangkutan ini kami amankan karena sudah cukup meresahkan. Dia kerap mengaku-ngaku sebagai PHL Polres. Nah, setelah kami telusuri akhirnya dia berhasil kami ringkus,” kata Panit SIM Polresta Depok, Iptu Fitria

Terkait hal tersebut, Fitria pun mengimbau masyarakat agar tak menggunakan jasa calo. Selain harganya yang tinggi, praktik itu juga rawan penipuan. Dan untuk mencegah hal itu, Satlantas Polresta Depok pun telah memasang spanduk peringatan untuk menghindari calo, bahkan sejumlah area telah dijaga ketat petugas berseragam.

“Sebaiknya urus sendiri karena formulir pembuatan SIM tidak semahal itu. Patuhilah aturan yang berlaku demi keselamatan."

Lihat wajah ketakutan pelaku penipuan SIM di Polresta Depok pada video ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya