Ketua DPRD DKI Minta Pembatasan Motor Sampai Senayan Ditunda

Larangan Sepeda Motor sempat berlaku di beberapa ruas jalan Kota Jakarta.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi meminta, Dinas Perhubungan DKI mengkaji kembali rencana pembatasan kendaraan roda dua dari Monas hingga Bundaran Senayan. 

Detik-detik Mobil Pikap Lawan Arus di Lenteng Agung Tabrak Pemotor Mau Kondangan, Bayi 6 Bulan Tewas

Menurut dia, pembatasan kendaraan roda dua itu hanya tepat diberlakukan jika sistem transportasi massal di wilayah protokol sudah terpenuhi. "Setelah transportasi massalnya beres. Ada fasilitas penggantinya sudah ada. Sudah jelas," kata Prasetio di Gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin, 7 Agustus 2017. 

Dia menambahkan, "Kecepatan. Kasihan lah. Tunda sementara dulu sampai ini itu oke."

Kecelakaan Tragis di Jalan Daan Mogot, Pejalan Kaki Tewas Ditabrak Sepeda Motor

Saat ini, pemerintah tengah gencar membangun proyek transportasi massal yakni Light Rail Transit (LRT), Mass Rapid Transit (MRT) dan pengembangan Bus Rapid Transit. Moda transportasi massal tersebut diharapkan menjadi solusi kemacetan Ibu Kota.

Ia mendesak, penerapan jalan berbayar atau electronic road pricing (ERP) juga segera dikebut karena turut berpengaruh terhadap kepadatan kendaraan di jalan protokol.

Tragis, Kronologi Ibu-Anak Tewas dalam Kecelakaan di Bekasi hingga Terseret ke Kolong Mobil Boks

Apalagi, kata dia, mulai diuji cobanya Simpang Susun Semanggi turut berpengaruh mengurai kemacetan yang selama ini menjadi beban pengendara. 

Menurut Prasetio, kemacetan di wilayah Senayan atau yang menuju Jalan Sudirman sudah mulai terpecah lantaran  Simpang Susun Semanggi mulai beroperasi.

Jika ERP benar-benar terlaksana, kata Pras, kepadatan kendaraan diprediksi akan semakin berkurang karena masyarakat akan mulai beralih ke transportasi massal.  "Pokoknya ERP harus jalan," ujarnya. 

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana memperluas batasan pengguna motor mulai dari Jalan Medan Merdeka Barat hingga - Jalan M.H Thamrin - Jalan Sudirman. 

Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan, rencana pembatasan sepeda motor masih dibahas antarinstansi terkait. 

Rencana itu, masih akan mendengar kajian dari Kepolisian, pemilik gedung, akademisi hingga masyarakat. Ada dua opsi yang ditawarkan, yakni larangan ini akan bersifat permanen atau dilakukan pembatasan pada jam-jam tertentu.

"Kalau hasil diskusi ini maka paling lambat September akan kita uji coba larangan sepeda motor untuk melintas," katanya. (mus)
 

Suzuki Burgman Street 125EX

Gak Banyak Gaya, Cuan Suzuki Mengalir Deras

 Suzuki baru saja merilis laporan keuangan Q2 2024, dan hasilnya memberikan kabar baik bagi industri sepeda motor.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024