300 Motor Ditilang karena Lintasi JLNT Casablanca

Ilustrasi Razia pengendara roda dua di Jalan Layang Non Tol ( JLNT ) Casablanca
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Jalan Layang Non Tol (JLNT) Casablanca-Tanah Abang akhir-akhir ini ramai menjadi perhatian. Bagaimana tidak, sebab kendaraan roda dua banyak melintasi jalan tersebut. Padahal sudah ada rambu-rambu yang melarang pengendara motor lewat jalan itu.

Dishub DKI Tutup JLNT Casablanca-Tanah Abang Mulai Malam Ini, Kenapa?

Melihat banyaknya yang melintas, kepolisian pun melakukan penindakan dengan menilang. Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Andri Yansah mengatakan penindakan terhadap para pengendara kendaraan roda dua harus tetap dilakukan.

"Jalan terus. Sekecil apapun kesalahan tetap ditindak," kata Andri, Kamis, 27 Juli 2017.

Terpopuler: Pemotor Tewas di JLNT Casablanca, Prabowo Unggul hingga PDIP Masih Teratas

Dari data yang ia terima dari kepolisian, selama beberapa hari penindakan sudah 300 lebih kendaraan yang ditilang.

"Kemarin (laporan hari Selasa) informasi dari Polda 300-an tapi tepatnya saya lupa,. Yang jelas kesalahan apapun akan kita tindak dengan risiko apapun," katanya.

Pemotor Tewas Ditabrak Fortuner, Usai Nekat Lawan Arah di JLNT Casablanca

Ia pun meminta masyarakat sadar akan rambu larangan sepeda motor melintasi jalan yang diresmikan sejak tahun 2013.  "Padahal sudah ada rambu," ucapnya.

Gerombolan kambing melintas di JLNT Casablanca, Jaksel.

Siapa yang Buat Gerombolan Kambing Masuk JLNT Casablanca?

Gerombolan kambing tiba-tiba masuk Jalan Layang Non Tol (JLNT) Casablanca, Jakarta Selatan, Sabtu 25 Mei. Akibatnya lalu lintas di jalan sempat mengalami kemacetan.

img_title
VIVA.co.id
26 Mei 2024