Selain Mahasiswa, Video Siswi di-Bully Hebohkan Warganet
- www.pixabay.com/Counselling
VIVA.co.id – Kasus bully mulai kembali marak terjadi. Usai viral video bully kepada mahasiswa berkebutuhan khusus di salah satu kampus, kini kejadian serupa terjadi di kalangan siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Video bullying kepada siswa SMP tersebut diunggah oleh akun Lambeturah di Instagram. Dalam video itu, tampak sejumlah siswa SMP sedang mengelilingi satu siswi dengan seragam putih.
Kejadian mengerikan terjadi kala dua siswa dan siswi, mulai menjambak dan memukuli siswi berseragam putih tersebut. Dimulai dari seorang siswi yang menjambak rambut dengan kasar hingga siswi berseragam putih tersebut jatuh tersungkur.
Meski terjatuh, ia langsung dipukuli oleh siswa lainnya. Sementara sejumlah siswa lain hanya mengelilingi, merekam dan memfoto kejadian tersebut dengan gawainya.
Usai peristiwa itu, siswi berseragam serba putih itu diminta untuk mencium tangan kedua orang siswa dan siswi yang telah menyakitinya. Tidak berhenti di situ, ia juga bersujud dan mencium kaki kedua orang tersebut.
Akun Lambeturah menulis bahwa kejadian tersebut terjadi di sekitaran Thamrin City. Hingga saat ini, belum ada penjelasan lebih lanjut terkait kejadian bully tersebut. Video itu mendapat lebih dari 39 ribu komentar.