Misteri Wanita di Mobil Penyerang Hermansyah
- Foe Peace - VIVA.co.id
VIVA.co.id – Siska, sosok wanita yang berada dalam rombongan pelaku penyerangan pakar IT Institut Teknologi Bandung, Hermansyah, tidak ikut para pelaku melarikan diri usai penyerangan terjadi. Namun, polisi tetap memburunya.
Para pelaku menurunkan wanita dari tempat hiburan malam di kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat itu, tak lama usai kejadian penyerangan. Siksa diturunkan usai mobil keluar dari jalan tol.
"Setelah kejadian, itu di Jalan Margonda, (Siska) dilepas. Suruh pakai taksi," ujar Kapolres Kota Depok Komisaris Besar Polisi Herry Heryawan di Markas Polda Metro Jaya, Kamis, 13 Juli 2017.
Hingga kini, polisi masih mencari Siska dan akan tetap memeriksa dia. Hal itu dinilai perlu untuk mendalami motif para pelaku. Sebab, Siska melihat kejadian penyerangan tersebut secara langsung.
"Namun dia hanya berada di dalam mobil saja," katanya.
Hermansyah diserang sekelompok orang tak dikenal saat tengah melintas di Tol Jagorawi Km 6, Minggu, 9 Juli 2017 dinihari. Pemicu keributan diduga akibat cekcok di jalan lantaran saling serempet.
Polisi telah berhasil meringkus dua pelaku penyerangan Hermansyah, Edwin Hitipeuw (37) dan Lauren Paliyama (31), di kawasan Sawangan Depok, Jawa Barat, Rabu, 12 Juli 2017.
Polisi kembali menangkap dua pelaku lagi, yaitu Erick Birahy dan Richard Patipelu. Keduanya diringkus di kawasan Bandung, Jawa Barat, Kamis, 13 Juli 2017.
Seorang pelaku lagi, yakni Domaince masih buron. Sedangkan seorang perempuan dari tempat hiburan malam yang ada bersama pelaku, Siska, hingga kini juga masih dicari.