Anies Sedih Lebaran Tanpa Novel Baswedan

Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan mengungkapkan kekurangan yang ia rasakan pada Lebaran tahun ini.

Respons Clara Shinta usai Dituding Jadi Penyebar Utama Video Gus Miftah, Nama Anies Baswedan Ikut Terseret

Kurangnya Lebaran tahun ini menurut dia karena ketidakhadiran sang sepupu yaitu Novel Baswedan yang diketahui merupakan penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi. Novel hingga kini masih berada di Singapura untuk menjalani perawatan akibat disiram air keras.

Kata Anies, biasanya Novel beserta keluarganya selalu berkunjung ke kediaman ia pada hari Lebaran.

Pakar Bongkar Penyebab Kekalahan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Timses yang Blunder Jadi Sorotan

"Cuma kali ini ada yang kurang, kali ini kita merasa ada salah satu dari saudara kita yang sedang mendapatkan cobaan. Biasanya kalau Lebaran dia (Novel) datang. Novel dan keluarganya datang. Kedua, Novel dan keluarganya datang dengan ibunya dan kita memang pada saat keluarga besar kumpul ya semuanya datang termasuk dengan Novel," kata Anies di kediamannya di Jakarta, Senin 26 Juni 2017.

Namun walau Novel tak hadir pada hari Lebaran kali ini, Anies sudah menyampaikan selamat Idul Fitri pada Novel melalui sambungan telepon. 

PDIP Sebut Anies dan Ahok Berkontribusi atas Kemenangan Pramono-Rano

"Beliau masih di sana. Mudah-mudahan doakan saja cepat pulih. Novel itu orang yang kuat. Orang kuat orang tangguh dan alhamdulillah Allah menjaganya tetap lurus," ujarnya.
 

Cagub Cawagub Jakarta Pramono-Rano Karno bertemu Anies Baswedan

Anies Baswedan Ucapkan Selamat ke Pramono-Rano: Kemenangan Rakyat Jakarta

Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan turut mengucapkan selamat atas kemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno.

img_title
VIVA.co.id
13 Desember 2024