Ada Tim Jaguar Muncul Siang Hari Sama Karyawati Cantik

Anggota TIm Jaguar mengawal karyawati bank di Jalan Margonda.
Sumber :

VIVA.co.id – Ada yang berbeda dengan aktivitas Tim Jaguar Polres Kota Depok, sebab kini tim ini tak lagi hanya menampakan sosoknya di jalanan pada malam hari saja. Beberapa hari belakangan ini, tim khusus pemberantas penjahat jalanan terlihat juga muncul siang hari.

6 Pelaku Perampokan Bersenpi yang Gasak Uang Rp400 Juta di PIK Dibekuk

Bahkan, Tim Jaguar yang terkenal dengan kegarangannya itu, tak lagi terlihat sedang meringkus bandit-bandit jalanan. Tapi mengawal wanita cantik.

Seperti yang terpantau di kantor Bank Negara Indonesia (BNI) di Jalan Margonda, Senin pagi, 12 Juni 2017.

Geger, Pria Berpisau Ngamuk Sebut Warga Kemiri Muka Depok Kafir

Terlihat seorang anggota Tim Jaguar sedang sibuk mengawal seorang karyawati cantik yang membawa satu koper berisi uang tunai keluar dari kantor bank.

Tak berbeda ketika sedang memburu dan menangkap penjahat, saat mengawal karyawati cantik Tim Jaguar selalu waspada dengan senjata api jenis SS1 (senjata serbu 1).

Tim Jaguar Mau Dibubarkan, Begini Kata Iptu Winam

FOTO: Anggota TIm Jaguar mengawal karyawati bank di Jalan Margonda.

Menurut Kepala Sub Bagian Humas Polres Kota Depok, AKP Firdaus, kehadiran Tim Jaguar di sisi karyawati cantik merupakan sebuah tugas baru. 

Tim Jaguar sengaja diterjunkan ke lokasi-lokasi penarikan uang tunai untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan perampokan. Terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri, seperti yang terjadi pada seorang nasabah bank yang ditempat mati perampok di area SPBU Daan Mogot.

"Jika biasanya Jaguar berpatroli pada malam hari, sekarang dikerahkan juga pada siang hari untuk penebalan keamanan. Selain itu, Tim Jaguar juga bisa melakukan pengawalan terhadap permintaan masyarakat yang tengah melakukan transaksi uang," kata AKP Firdaus.

Firdaus menuturkan, selain bank, Tim Jaguar juga diterjunkan menjaga  area perkantoran, pusat pegadaian, toko emas dan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Bahkan, Tim Jaguar siap dikerahkan jika ada masyarakat yang membutuhkan jasa pengawalan gratis dari petugas kepolisian saat bertransaksi keuangan. 

"Tidak dipungut biaya, silakan gunakan layanan Halo Polisi atau hubungi kami di nomor 77202321, layanan Polresta Depok," ujar Firdaus. (adi)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya