Ormas Jangan Coba-coba Razia saat Ramadan
- VIVA/Danardono
VIVA.co.id – Kepolisian mengimbau organisasi masyarakat agar tak melakukan sweeping atau razia selama bulan suci ramadan. Siapapun yang melanggar akan ditindak tegas.Â
Sweeping atau penyisiran merupakan kewenangan dari petugas keamanan bukan ormas. Apabila hal tersebut dilakukan oleh ormas dikhawatirkan akan memicu konflik di masyarakat nantinya.
"Tidak boleh sweeping yang bukan haknya, bukan wewenangnya. Tindak tegas ormas yang seperti itu," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Jumat 5 Mei 2017.
Argo meminta, apabila ormas menemukan kejanggalan di suatu lingkungan pada bulan puasa, diharapkan ormas melapor ke pihak berwajib, bukan inisiatif melakukan sweeping.
"Semuanya akan kita komunikasikan. Kalau ada perbuatan yang melawan hukum akan kita amankan, begitu saja prinsipnya," kata Argo lagi.
Â