Batal Turun ke Jalan, Massa Aksi 505 Mengaji di Istiqlal

Massa aksi 505 di Masjid Istiqlal Jakarta, Jumat, 5 Mei 2017.
Sumber :
  • Anwar Sadat - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Massa demo 505 membatalkan aksi turun ke jalan untuk menggelar long march menuju Gedung Mahkamah Agung (MA) Jakarta. 

Ojol dan Kurir se-Jabodetabek Mau Demo, Ketum Garda Indonesia: Tak Ada Paksaan Off Bid

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id, aksi 505 diubah dari rencana turun ke jalan menjadi acara keagamaan yang dipusatkan di Masjid Istiqlal.

Kepastian tentang pembatalan aksi turun ke jalan diketahui dari pengumuman yang disampaikan koordinator aksi melalui pengeras suara, usai massa melaksanakan Salat Jumat.

Momen Pendemo Bertemu Teman Mabar FF yang Jadi Polisi Mengamankan Aksi

"Acara hari ini setelah pembukaan penjelasan dari Ustaz Bachtiar Natsir, selanjutnya dilanjutkan dengan pengajian dan tausiyah dari Profesor Nazarudin Umar," kata koordinator aksi melalui pengeras suara, Jumat, 5 Mei 2017.

Semua peserta aksi diminta untuk tetap berada di area Masjid Istiqlal untuk mengikuti kegiatan keagamaan ini. Rencananya ada beberapa perwakilan massa yang akan bertolak ke Gedung MA, untuk menyampaikan aspirasi mereka.

Aksi Demo Tolak Revisi UU Pilkada di Semarang Ricuh, Aparat Tembakkan Gas Air Mata

"Kami lakukan pengajian dan tausiyah sambil tunggu utusan kami akan berangkat ke MA," ujarnya.

Sebelumnya, Kepolisian Daerah Metro Jaya juga telah mengimbau massa aksi untuk tidak melakukan long march ke Gedung MA. Sebagai gantinya, kepolisian telah menyiapkan sejumlah kendaraan untuk mengangkut memfasilitasi perwakilan massa yang akan bertolak ke MA. (ase)

Aksi buruh di Kabupaten Bekasi

Ratusan Buruh Bekasi Gelar Aksi, Tuntut Kenaikan Upah hingga 10 Persen

Ratusan buruh dari berbagai perusahaan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menggelar aksi unjuk rasa, mereka menuntut kenaikan upah minimum sebesar 8 hingga 10 persen.

img_title
VIVA.co.id
28 Oktober 2024