KPU DKI Umumkan Perolehan Suara Pilkada DKI Putaran Kedua

Rapat Pleno Terbuka KPU DKI
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anwar Sadar

VIVA.co.id – KPU DKI Jakarta menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilgub DKI Jakarta Sabtu, 29 April 2017. Malam ini juga, KPU akan mengumumkan secara resmi hasil perolehan suara kedua paslon cagub-cawagub DKI Jakarta putaran kedua.

15.000 Anak Abah Diklaim Bakal Kawal Suara Pramono-Rano

"Agenda utama malam ini rekapitulasi hasil penghitungan suara di tingkat Provinsi. Ini rangkaian dari pemungutan suara 19 April lalu," kata Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno di Hotel Aryaduta, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu, 29 April 2017.

Menurutnya, usai dilakukan penghitungan suara di TPS lalu dilakukan rekap di tingkat kecamatan 20-26 April kemarin. Sedangkan tanggal 27 April kemarin dilakukan rekapitulasi di tingkat kota hingga sekarang di tingkat provinsi

Usai Bertemu Anies, Pramono Pede Didukung 'Anak Abah' di Pilkada Jakarta

Sumarno juga menegaskan, penetapan perolehan suara kedua paslon tersebut belum termasuk pengukuhan pemenang gelaran Pilgub DKI Jakarta. Sedang penetapan paslon terpilih dilakukan 5 Mei 2017 mendatang. Dalam waktu itu, dilihat pula apakah ada proses gugatan ke MK terkait Pilgub DKI kemarin atau tidak.

"Jadi masa perselisihan 3 hari ke MK itu kan setelah penetapan. Nah, kalau masa itu sudah berakhir baru kita tetapkan yang terpilih," ujarnya.

Instruksi Bahlil ke Kader Golkar: Kepung Jakarta!

Dalam gelaran rapat pleno tersebut, diundang pula dua paslon Cagub-Cawagub DKI, yakni Anies-Sandi dan Ahok-Djarot. Berdasarkan pantauan, yang hadir dalam rapat pleno tersebut baru Cawagub DKI Jakarta Sandiaga Uno. 

Sandiaga tampak mengenakan kemeja putih. Sandi juga terlihat didampingi ketua DPD Gerindra DKI M. Taufik.

Sampai saat ini, hasil real count lewat website resmi KPU DKI, paslon Anies-Sandi unggul dengan mengantongi 57,95 persen atau sebanyak 3.240.057 suara. Sementara Ahok-Djarot mendapatkan 42,05 persen atau sebanyak 2.351.141 suara.

Saat ini proses rekapitulasi masih berlangsung. Tim dari masing-masing paslon juga terlihat mengikuti jalannya rapat pleno dengan tertib.

Calon gubernur nomor urut 2 Dharma Pongrekun

Profil Dharma Pongrekun, Kandidat Pilkada Jakarta yang Memiliki Jawaban Mengejutkan Saat Debat

Baru-baru ini debat ketiga Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta telah digelar, Minggu 17 November 2024. Masing-masing calon telah menjelaskan visi dan misi saat debat.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024