Anies: Putaran Dua Sejuk, Seperti Langit Jakarta Hari Ini
Rabu, 19 April 2017 - 13:48 WIB
Sumber :
- Shintaloka Pradita Sicca
VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan berharap Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta putaran kedua ini dapat berjalan lancar, damai seperti cuaca Jakarta hari ini yang mengiringi masyarakat menggunakan hak pilihnya. Ini disampaikan Anies di posko pemenangannya sekitar pukul 12.30 WIB.
"Hari ini berasa Jakarta sejuk secara iklim. Matahati panasnya tidak terik seperti biasanya. Semoga seperti sejuknya suasana Pilkada hingga sore nanti berakhir," ujar Anies di Posko Pemenangan di Cicurug No.6 Jakarta pada Rabu, 19 April 2017.Â
Â
Baca Juga :
Sandiaga ke Pendamping Baru Anies: Jangan Baper
Pada proses penggunaan hak suara tadi dan sejauh pemantauannya saat ini ia bersyukur pemilihan masih berjalan terkendali aman. Pasca proses pemilihan ini, ia berharap Jakarta mendapati masa depan lebih baik dengan diawali dengan tawakal dan ikhtiar seluruh warga.Â
Â
"Kita awali tawakal dan ikhtiar untuk menentukan takdir kita yang ditentukan lewat tangan warga Jakarta, menuju kebahagiaan, kesejahteraan. Lunas sudah hak warga negara untuk memilih," katanya.Â
Â
Ia mengungkapkan optimismenya dalam beberapa jam lagi mendapatkan hasil hitung cepat pemilihan. Ia pun mengelak untuk berkomentar kalau hasilnya mengecewakan.Â
Â
"Alhamdulillah sejauh ini kabarnya positif. Tapi, kita ingin tunggu sampai tuntas. Jawabannya 2-3 jam lagi. Kalau ditanya dua minggu lalu saya bisa jawab sikap saya. Tapi, saya percaya Insya Allah kalau semua berjalan lancar ada kejujuran, keadilan, demokratis yang terbaik menjadi jawaban Jakarta," katanya.Â
Â
Setelah ini, Anies akan melanjutkan kunjungan ke DPP PKS, lalu ke DPP Gerindra untuk bertemu Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Sebelumnya, pada kunjungan ini Anies menyempatkan diri bergabung berjoget bersama para relawan pendukung diiringi lagu yel-yelnya. (hd)
Â
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Ia mengungkapkan optimismenya dalam beberapa jam lagi mendapatkan hasil hitung cepat pemilihan. Ia pun mengelak untuk berkomentar kalau hasilnya mengecewakan.Â