Polda Belum Terima Laporan Tamasya Al-Maidah

Panitia Gerakan Tamasya Al-Maidah menggelar konferensi pers.
Sumber :
  • VIVA/Syaefullah

VIVA.co.id – Polda Metro Jaya hingga kini mengaku belum melihat serta menerima laporan soal adanya gerakan “Tamasya Al-Maidah” pada hari pencoblosan ini.

JK Akui Sarankan Anies pada Prabowo Agar Negara Aman

"Selama ini kami belum ada laporan terkait itu ya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Rabu, 19 April 2017.

Argo meminta masyarakat agar menaati maklumat yang telah dikeluarkan oleh Polda Metro Jaya bersama Bawaslu soal larangan mobilisasi massa pada hari pencoblosan putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017. "Ya kemarin kan sudah jelas dimaklumat itu ya," kata dia.

Jokowi Undang Anies-Sandi ke Istana Setelah Pengumuman KPU

Diketahui, gerakan Tamasya Al-Maidah disebut-sebut akan dilakukan pada hari pencoblosan putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017 nanti.

Tamasya Al-Maidah merupakan rencana mobilisasi massa dari berbagai daerah mendatangi Jakarta saat pemungutan suara putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017 dilangsungkan. (ase)
 

Rekapitulasi Pilkada DKI Selesai, Anies-Sandi Unggul Mutlak
Djarot Syaiful Hidayat di tengah konser kebangkitan nasional

Djarot Ajak Warga DKI Ramah dan Tidak Marah-marah

Tak perlu menebar benci meski beda sikap dan pendapat.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2017