Benda Diduga Bom Berupa 'Handy Talkie' yang Dililit Kabel

Lokasi penemuan kardus diduga bom di KFC Kalimalang.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Sebuah benda mencurigakan diduga bom ditemukan di sebuah warung Jalan Raya Kalimalang, Pangkalan Jati Duren Sawit Jakarta Timur, Senin sore 17 April 2017. Warga mulai mencurigai benda tersebut sejak pukul 15.30 WIB.

Kapolresta Solo Pastikan Benda Ditemukan Dekat Kantor Gibran Bukan Bom

Kapolsek Duren Sawit Komisaris Yudho Huntoro menceritakan bahw berdasarkan keterangan saksi, benda tersebut berada di dalam kardus, menyerupai ‘handy talkie’ dan memiliki kabel serta diletakkan di tempat sampah.

"Mendapat laporan itu, kami langsung datangi TKP dan buat garis polisi, dan menghubungi tim gegana," kata Yudho, Senin, 17 April 2017.

Polisi Pastikan Bukan Bom, Ini Isi Benda Mencurigakan di Masjid UNY

Kemudian, sekira pukul 17.00 WIB, orang yang meninggalkan barang tersebut kembali ke TKP dan diamankan Ke Polsek Duren Sawit. "Jadi terduga pelaku sudah kita amankan dan saat ini sedang kita mintai keterangan" ujar Yudho

Menurut Yudho, saat ditemukan barang tersebut masyarakat sempat heboh dan membuat ramai lokasi sekitar. Namun saat ini situasi sudah terkendali.

Benda Mencurigakan Ditemukan di Loker Masjid UNY

"Sekarang situasi sudah kondusif tapi masih ada warga yang datang untuk melihat," ujarnya.

Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.

Polisi Buru Pelaku yang Taruh Benda Mencurigakan Dekat Kantor Gibran

Polisi akan memburu pelaku yang meletakkan benda mencurigakan di depan rumah warga yang letaknya berdekatan dengan kantor Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka

img_title
VIVA.co.id
30 Maret 2022