Tol Dalam Kota Macet Parah, Mobil Cuma Bisa Melaju 5 Km/jam
VIVA.co.id – Libur panjang akhir pekan Kamis malam ini membuat sejumlah ruas jalan di Ibu Kota macet parah. Antrean kendaraan yang terkonsentrasi di Tol Dalam Kota itu terlihat mulai dari wilayah Jakarta Barat hingga Bekasi Barat.
Akibat padatnya arus lalu lintas, laju kendaraan di dalam tol hanya berjalan 5 kilometer per jam. "Macet itu mulai menjelang Maghrib," kata Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Indra Jafar, ketika dikonfirmasi VIVA.co.id, Kamis 13 April 2017.
Ia menyatakan, rendahnya kecepatan kendaraan di dalam tol tersebut diduga karena banyaknya masyarakat yang ingin menghabiskan akhir pekan di luar kota. Mereka kebanyakan berkendara dengan tujuan kota-kota favorit liburan. seperti Bandung dan Puncak, Bogor, Jawa Barat.
"Memang bebannya masyarakat pada mau ke Bandung. Apa boleh buat, yang penting mengalir," ujarnya.
Ia menuturkan, titik kemacetan juga terjadi di jalur arteri, tepatnya di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan. Banyaknya kendaraan yang ingin masuk ke Tol Dalam Kota membuat antrean mengular dari arah Slipi, Jakarta Barat.
Apalagi, kata dia, kemacetan diperparah dengan adanya pembangunan infrastruktur di kawasan itu. (ren)