Anies: Mendukung Artinya Ikut Bekerja Memenangkan
- Viva.co.id/Raudhatul Jannah
VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menghadiri deklarasi dukungan Aliansi Pemuda Jakarta di Kalideres, Jakarta Barat. Dalam acara itu, ia mendefinisikan arti muda.
Menurutnya, definisi muda itu muncul karena semangat dalam diri seseorang. Selain itu, apapun yang dibicarakan oleh seseorang itu lebih mengarah untuk masa depan bukan untuk masa lalunya.
"Kalau yang dibicarakan Anda tentang masa lalunya, maka Anda sudah tua. Tapi kalau soal masa depan, berarti Anda masih muda," kata Anies saat sambutannya di acara deklarasi dukungan Aliansi Pemuda Jakarta di Kalideres, Cengkareng Barat, Jakarta Barat, Minggu 9 April 2017.
Jadi, ia mengatakan, muda itu tak hanya terpaut pada usia saja. Melainkan, apabila setiap orang bisa membicarakan hal-hal untuk masa depannya. "Sebaliknya juga, kalah sudah usia 60 tahun ke atas tapi kalau bicaranya masa depan, berarti dia juga masih muda," kata Anies.
Adapun terkait deklarasi dukungan itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini berpesan, bahwa memberi dukungan bukan hanya soal alat peraga kampanye dan deklarasinya.
Tetapi, lanjutnya, mendukung itu ikut bekerja dalam memenangkan pasangan itu di tiap-tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). "Datangi warga, tetangga, dan sampaikan kenapa mereka mau Jakarta berubah. Minimal ada tiga hal, yaitu soal lapangan pekerjaan, pendidikan berkualitas hingga tuntas, dan rumah dengan DP Rp0," ujarnya.