Anies Baswedan Blusukan ke Mal Kelapa Gading
- Reza Fajri
VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan, melakukan kampanye di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu, 2 April 2017. Dalam kunjungannya ke wilayah di Jakarta Utara, Anies menyempatkan blusukan ke Mal Kelapa Gading.
Anies yang mengenakan kemeja putih tiba di lokasi sekitar pukul 13.30 Wib. Saat dia tiba, pengunjung mal sempat tidak menyadari jika pesaing Basuki Tjahaja Purnama itu yang datang.
Memasuki mal, Anies langsung melihat-lihat booth yang menjual produk. Hampir di semua booth yang dilewati, Anies diminta berfoto bersama orang-orang yang menjaga booth tersebut.
"Pak Anies foto dulu sini pak," kata seorang penjaga booth.
Kemudian, saat Anies melanjutkan blusukan, para pengunjung mall juga antusias berebut foto bersama pasangan Sandiaga Uno tersebut. Warga yang membawa anak kecil juga meminta Anies berfoto sambil menggendong anak bayinya itu.
"Pak Anies tolong sambil digendong anak saya," kata salah satu warga. (ren)