Dikritik Fahri Hamzah, Djarot: Kritik Gampang, Kerja Susah

Calon wakil gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath

VIVA.co.id – Wakil Gubernur DKI Jakarta non aktif, Djarot Saiful Hidayat, tak ambil pusing dengan kritikan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah terkait pembangunan simpang susun Semanggi. Menurut Djarot, melontarkan kritikan memang mudah, daripada mengeksekusi sebuah kebijakan. 

SBY Sindir Kejanggalan Pilkada DKI 2017

Fahri sebelumnya mengkritik Ahok-Djarot karena simpang susun Semanggi yang dibangun melalui dana pihak swasta atau CSR, tidak melalui kesepakatan dengan legislatif atau DPRD selaku pengawas anggaran. 

"Tidak apa orang cuma mengeritik aja, yang susah itu mengerjakannya kalau ngeritik gampang, semuanya dikritik gak apa-apa," kata Djarot disela kunjungannya di NAM Hotel, Jakarta, Jumat 31 Maret 2017. 

Pilpres 2019 Diharapkan Tak Seperti Pilkada DKI, Marak Hoax

Djarot menilai tidak ada yang salah dengan pembangunan simpang susun Semanggi. Justru hal itu akan memberi manfaat bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan. 

Asalkan tidak melanggar Undang-undang, kata Djarot, pihaknya tidak mempedulikan kritik tersebut. 

Ahmad Dhani Tersangka Ujaran Kebencian?

"Kalau kita dikritik terus gak jadi, dikritik gak jadi, yang kaya dulu ajalah. Asal tidak melanggar undang-undang enggak apa-apa jalan saja," kata dia. 

Pembangunan Simpang susun Semanggi memang kerap dibanggakan oleh Ahok- Djarot. Proyek ratusan miliar tersebut dibangun dengan dana CSR pihak swasta, sehingga diklaim mampu menghemat APBD.
 

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

SBY Sebut Kultur Politik Tanah Air Berubah Sejak Pilkada DKI 2017

"Saya berani mengatakan bahwa politik kita telah berubah."

img_title
VIVA.co.id
10 November 2018