Datangi Cipinang Melayu, Ustaz Yusuf Mansur Panjatkan Doa

Ustaz Yusuf Mansur kunjungi warga Cipinang Melayu, Rabu, 22 Februari 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Bayu Nugraha

VIVA.co.id – Penceramah ustaz Yusuf Mansur mendatangi lokasi permukiman yang terkena banjir di Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Rabu, 22 Februari 2017 pagi.

Minggu Pagi, 4 RT di Jakarta Barat Masih Terendam Banjir

Pantauan VIVA.co.id, Yusuf yang memakai baju hitam dengan rompi serta peci putih tiba pukul 08.45 WIB. Ia lantas menyapa warga yang sedang merapikan rumah usai terkena banjir.

Kedatangan Yusuf langsung membuat heboh warga RW 03 Cipinang Melayu. Para ibu dan bapak langsung meminta foto dengan Yusuf.

Titik Banjir di Jakarta Bertambah jadi 31 RT, Ini Daftarnya

Usai berfoto, warga pun meminta doa agar banjir tidak menggenangi wilayahnya lagi. Dengan mengangkat tangan, Yusuf lantas memimpin doa. "Mudah-mudahan kampung ini diberi berkah, sehat, dan taat ibadah," kata Yusuf yang diamini warga.

"Lalu doa juga agar warga sini banyak duitnya, bisa naik haji semua dan lunas semua utangnya," Yusuf menambahkan sambil diiringi tawa warga.

Hujan Guyur Jakarta, 16 RT Terendam Banjir pada Sabtu Pagi

"Tahu aja ustaz banyak utang," ujar salah satu warga.

Tak hanya mendoakan, Yusuf  datang ingin melihat banjir dan memberikan bantuan kepada warga. "Nanti dibagi ya sumbangannya. Semua dapat dan dibagi rata," katanya.

Saat ini, banjir di wilayah Cipinang Melayu berangsur surut. Banjir yang terjadi sejak Senin, 20 Februari 2017 ini menggenangi ratusan rumah warga. Saat ini, warga mengeluh belum mengalirnya listrik yang mati sejak Selasa, 22 Februari 2017. (one)
 

BPBD DKI Jakarta mendata ada 15 RT di Jakarta  hingga Kamis, 1 Februari 2024 masih terendam banjir akibat curah hujan yang cukup tinggi.

61 RT Masih Terendam Banjir Hari Ini Imbas Hujan Deras saat Pencoblosan Pilkada

Data BPBD Jakarta melaporkan per pukul 09.00 WIB, masih ada 61 RT yang masih terendam banjir pada Kamis, 28 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024