Debat Terakhir, AHY Harap Pesannya Tersampaikan

Pasalon Pilgub DKI Jakarta AHY-Sylvi Saat Debat di Panggung
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA.co.id – Tak jauh berbeda dengan debat publik pertama dan kedua, pada debat publik ketiga, calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di lokasi debat bersama istrinya, Annisa Pohan.

KPU Larang Bawa Catatan, Pasangan Calon Wali Kota Mojokerto Pilih Walkout dari Debat Pilkada

Dalam kesempatan itu, Agus mengatakan bahwa dalam debat publik terakhir yang digelar hari ini merupakan kesempatan yang baik untuk menjelaskan kembali komitmen dirinya bersama dengan pasangannya, Sylviana Murni (Sylvi) kepada warga DKI Jakarta. Sebelum, akhirnya warga memilih pemimpin baru pada 15 Februari 2017 mendatang.

Agus juga merasa debat publik ketiga merupakan saat paling tepat juga bagi mereka untuk menawarkan gagasan-gagasan mereka bagi warga DKI Jakarta ke depannya.

Anies Tak Nonton Debat Perdana Pilkada Jakarta, Pilih Ngedate Bareng Istri ke Konser John Legend

"Alhamdulliah, saya dan Mpok Sylvi untuk debat final, debat terakhir, saya pikir ini kesempatan yang baik untuk jelaskan komitmen dan gagasan saya dan Mpok Sylvi untuk seluruh warga Jakarta di sini (lokasi debat) dan di rumah," kata dia di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat 10 Februari 2017.

Agus mengaku berharap semoga apa yang hendak mereka sampaikan pada warga Jakarta pada debat hari ini, mampu melengkapi apa yang telah ia dan Sylvi sampaikan pada debat pertama dan kedua. Ia pun berharap hal tersebut dapat menyempurnakan rangkaian kampanye yang sudah mereka lakukan bulan Oktober 2016 lalu.

Calon Tunggal Tetap Difasilitasi Debat Pilkada 2024, Begini Penjelasan KPU

"Mudah-mudahan apa yang kami sampaikan hari ini akan melengkapi apa yang kami sampaikan sebelumnya, dan rangkaian kampanye kami dari Oktober lalu," tutur Agus.

Vicky Prasetyo

3 Tingkah 'Nyeleneh' Vicky Prasetyo di Debat Pilkada Pemalang, Nyanyi hingga Selebrasi ala Pemain Bola

Artis sekaligus calon Bupati Pemalang, Vicky Prasetyo, kembali menjadi sorotan publik dalam debat Pilkada Pemalang 2024. Aksinya yang unik berhasil mencuri perhatian.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024