Ada Aksi Depan Polda Metro, Pintu ke Kawasan SCBD Ditutup

Aksi pendukung imam FPI Rizieq Shihab, Senin (23/1/2017).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Irwandi

VIVA.co.id – Sejumlah pintu masuk ke kawasan SCBD, Jakarta ditutup untuk kendaraan roda dua dan roda empat lantaran ada aksi pendukung pemimpin FPI Rizieq Shihab, di depan Polda Metro Jaya, Senin, 23 Januari 2017.

Terpopuler: Habib Rizieq Bicara Kasus Suswono dan Ahok, Dirdik Jampidsus Viral Gegara Jam Tangan

Hanya satu pintu di kawasan SCBD yang dibuka untuk keluar masuk kendaraan, yakni pintu dari arah Senopati. Sebelum memasuki kawasan itu, para pengendara akan diperiksa terlebih dahulu.

"Hari ini masuknya lewat pintu Senopati. Di sana juga diperiksa dulu," kata salah seorang petugas keamanan kawasan SCBD Hasanudin di lokasi, Senin, 23 Januari 2017.

Habib Rizieq Blak-blakan Sebut Kasus Suswono Beda dengan Ahok: Dia Akui Khilaf dan Istighfar

Pantauan VIVA.co.id, selain pintu ditutup, aparat Kepolisian juga berjaga dengan menggunakan tameng dan helm. Mereka yang ingin memasuki kawasan SCBD namun bukan dari pintu Senopati diperkenankan tapi harus berjalan kaki.

"Kalau tidak lewat Senopati, jalan kaki lewat pintu masuk yang lain," ujar petugas tersebut. 

Ponpes Habib Rizieq Persilakan Proses Hukum Kasus Penganiayaan Santri hingga Luka Bakar

Aksi sejumlah organisasi masyarakat (ormas) di depan Polda Metro Jaya untuk mendukung imam besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Hari ini, Rizieq diperiksa polisi terkait ceramahnya yang diduga menyebut logo uang baru rupiah seperti palu arit. (mus)  
 

FPI di aksi solidaritas muslim Rohingya

FPI Jakarta Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta 2024

DPD Front Persaudaraan Islam (FPI) DKI Jakarta secara resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Ridwan Kamil dan Suswono (RIDO)

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024