Hujan Bakal Guyur Jakarta dan Bogor Sepanjang Senin
- VIVAnews/Fernando Randy
VIVA.co.id – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika memprediksi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat akan mengguyur kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi, Senin, 2 Januari 2017.
Senin siang, hujan dengan intensitas ringan akan terjadi di Bekasi, Depok, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan Tangerang, hanya kawasan Bogor saja yang diprediksi hujan lebat disertai petir.
Sementara kawasan lainnya hanya berawan. Malam harinya, hujan masih mengguyur Bekasi, Bogor, Depok, Jakarta Utara dan Tangerang dengan intensitas ringan.
Suhu udara hari ini diprediksi mencapai 22-33 derajat celsius dengan kelembaban 60-95 persen. Bagi Anda yang akan berpergian ke kawasan Bogor di minta untuk berhati-hati dalam berkendara dan selalu membawa payung serta jas hujan.