Ada Car Free Night saat Malam Pergantian Tahun di Jakarta

Ilustrasi car free night di Jakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Kadishubtrans) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Andri Yansyah menyebut akan ada Car Free Night atau malam bebas kendaraan saat malam tahun baru 31 Desember 2016 mendatang.

Pesepeda Dihipnotis di Bundaran HI, Polisi Tingkatkan Patroli

Car Free Night akan dilakukan mulai dari kawasan Patung Kuda Indosat, Jalan Medan Merdeka Barat hingga kawasan Semanggi, Jakarta Selatan.

"Kita enggak buat acara itu sampai Bundaran Senayan karena pertimbangan keamanan," kata dia saat dikonfirmasi, Selasa, 27 Desember 2016.

Balapan Liar di Bundaran HI, Pemotor Tabrak Polisi

Ia menjelaskan, Car Free Night akan dimulai pada pukul 17.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB pada pergantian tahun 2016 ke tahun 2017. Andri menegaskan, sudah menyiapkan jalur alternatif bagi warga yang ingin tetap melintas pada saat Car Free Night nanti.

"Waktunya itu 31 Desember pukul 17.00 WIB, sampai tanggal 1 Januari 02.00 WIB. Yang jelas kita sudah siapkan jalur alternatif. Nanti juga akan disampaikan Kominfo. Kita juga akan membuat surat edaran kepada gedung-gedung perkantoran di daerah sana dan terutama hotel-hotel. Jadi untuk tamu hotel harus datang sebelum jam 17.00 WIB," kata dia.

Mobil Toyota Vios Tabrak Pembatas Kolam Bundaran HI, Penumpang Luka

Ia pun menuturkan, dalam acara car free night di sepanjang Jalan Sudirman Thamrin, rencananya akan dibuat lima panggung hiburan yang tersebar dibeberapa titik yaitu di Bundaran HI, Halaman Monas, depan Gedung Jaya di Thamrin, Pertigaan Bendungan Hilir dan Gedung Chase Plaza.

Berikut pengalihan arus lalu lintas car free night saat perayaan malam tahun baru:

Dukuh Atas.

1. Arus kendaraan dari arah Karet Pasar Baru Timur menuju ke Sudirman diluruskan ke arah Galunggung/Halimun.
2. Arus kendaraan yang datang dari Galunggung menuju ke kiri jalan Jenderal Sudirman diluruskan ke Karet Pasar Baru Timur.

Kebon Sirih dan Sarinah

1. Arus kendaraan yang datang dari arah Abdul Muis/ Fachrudin menuju Wahid Hasyim dialihkan ke arah KH. Mas Mansyur.
2. Arus kendaraan yang datang dari arah Agus Salim dialihkan ke kanan ke Kebon Sirih/Tugu Tani.
3. Arus kendaraan dari Abdul Muis menuju jalan Sudirman -Thamrin diluruskan ke jalan Kebon Sirih.

Pintu Thamrin

1. Arus kendaraan yang datang dari arah Jalan Medan Merdeka Barat menuju Thamrin melalui TL pintu Thamrin dibelokkan ke Jalan Budi Kemuliaan dan Jalan Medan Merdeka Selatan.
2. Arus kendaraan yang datang dari arah Medan Merdeka Selatan menuju ke jalan Thamrin dibelokkan melalui Medan Merdeka Barat dan Budi Kemuliaan.
3. Arus kendaraan yang datang dari arah Jln Abdul Muis yang menuju Jalan Sudieman -Thamrin dialihkan ke Jalan Medan Merdeka Barat dan Medan Merdeka Selatan.

Semanggi

1. Arus kendaraan yang datang dari arah Gatot Subroto menuju Sudirman dialihkan ke arah Senayan/Slipi.
2. Arus kendaraan yang datang dari arah Gatot Subroto menuju Sudirman dialihkan ke arah Blok M.
3. Arus kendaraan yang datang dari arah Sudirman menuju Thamrin dialihkan ke kiri ke Jalan Gatot Subroto.
4. Arus kendaraan yang datang dari arah Gatot Subroto menuju Sudirman diluruskan ke arah Gatot Subroto-Rasuna Said maupun MT Haryono.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan

Polda Metro Batal Terapkan Crowd Free Night Dibatalkan, Gantinya Ini

Polda Metro Jaya menilai warga jakarta sudah mulai lebih disiplin dalam penerapan protokol kesehatan COVID-19 saat ini. Crowd Free Night pun dibatalkan.

img_title
VIVA.co.id
8 Februari 2022