Polisi Pastikan Gereja di Depok Steril
- VIVA.co.id/Zahrul Darmawan (Depok)
VIVA.co.id – Pastikan keamanan saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2017, polisi meninjau sejumlah gereja dan beberapa titik keramaian di Kota Depok, Sabtu, 24 Desember 2016.
Kapolresta Depok, Ajun Komisaris Besar Polisi Herry Heriawan menuturkan, untuk pengamanan dengan kode Operasi Lilin tahun ini, pihaknya mengerahkan 970 personel yang akan dibantu oleh sejumlah instansi terkait sebanyak 505 personel.Â
"Adapun obyek pengamanan Natal di wilayah hukum Polresta Depok sebanyak 130 gereja dan beberapa pusat keramaian," kata Herry pada wartawan saat memimpin pemeriksaan di salah satu gereja terbesar di kota tersebut.
Dari 970 personel, Polresta Depok juga telah mengerahkan pasukan elitenya yang terdiri dari 100 personel Tim Insidentil. Pasukan ini setara dengan Tim Jaguar, namun difokuskan pada keamanan dan gangguan teror, intoleran dan ancaman penyanderaan.
"Sudah kami siapkan pasukan reaksi cepat yang siap menghadapi ancaman. Mereka memiliki kemampuan pertempuran dalam kota hingga pembebasan sandera. Pasukan ini sudah diuji dengan standar internasional," katanya.
Khusus untuk di beberapa gereja besar yang lokasinya strategis, polisi juga telah melakukan sterilisasi menggunakan metal detektor. Tak hanya itu, di beberapa tempat yang dianggap rawan, polisi juga telah menurunkan tim penembak jitu atau yang disebut sniper.
"Mari sama-sama kita jaga kota ini agar tetap kondusif. Dan untuk saudara-saudara kita yang merayakan Natal tak perlu waswas, kami siap memberikan yang terbaik," kata Wakapolresta Depok, Ajun Komisaris Besar Polisi Candra Sukma Kumara. (ase)